Sejarah Baru, Dua Pembalap Prancis Kuasai Podium MotoGP
MotoGP Doha yang berlangsung di Sirkuit Losail berakhir dengan hasil yang sangat menarik. Bukan hanya Fabio Quartararo yang berhasil mengejar ketinggalan, tetapi Johann Zarco yang menjadi Runner-up.
MotoGP Doha yang berlangsung di Sirkuit Losail berakhir dengan hasil yang sangat menarik. Bukan hanya Fabio Quartararo yang berhasil mengejar ketinggalan, tetapi Johann Zarco yang menjadi Runner-up dibelakangnya. Dengan demikian, hasil ini menjadi kesuksesan dua pembalap Prancis menduduki podium bersamaan.
Dilansir dari Motorsport-Total, hasil ini menjadi sejarah karena pertama kalinya dua pembalap Prancis menduduki podium di kelas utama. Fabio Quartararo pun mengungkapkan perasaan senangnya saat berhasil memimpin balapan. Terlebih podiumnya bersamaan dengan teman satu tanah air-nya, Johann Zarco yang berada di posisi kedua.
Baca Juga: Hampir Raih Podium Moto3 Doha, Pembalap Indonesian Racing Alami Kecelakaan
"Rasanya menyenangkan bisa memenangkan balapan dan terlbeih lagi memiliki dua pembalap Prancis di dua tempat pertama," ujar Fabio Quartararo. Saat kedua pembalap ini di podium pun lagu kebangsaan Prancis turut dimainkan. Meskipun tidak mendapat podium satu, Johann Zarco mendapatkan perolehan poin paling tinggi dan memimpin klasemen sementara.
"Saya sangat senang karena saya tidak menyangka akan meninggalkan Qatar sebagai pemimpin kejuaraan dunia. Semua akhir pekan itu positif, saya menjalani kualifikasi yang bagus dan itu menyenangkan merebut posisi terdepan," ujar Johann Zarco.
Baca Juga: Klasmen MotoGP 2021 Usai Seri Doha: Quartararo dan Vinales Bukan Posisi Pertama
"Saya benar-benar mendorongnya (Fabio Quartararo) untuk bernyanyi bersama. bagaimanapun, kami harus ingat bahwa kami dapat melakukan hal-hal fenomenal untuk Prancis dan motorsport Prancis," ungkap Zarco.