Keren! Pembalap Indonesia Start Posisi 3 di Kelas Moto3 Mandalika 2022
Mario Suryo Aji bersama Honda Team Asia berhasil meraih posisi ketiga dalam sesi kualifikasi yang digelar pada Sabtu (19/3). Lantas, berapakah catatan waktunya?
Perfoma impresif ditampilkan oleh pembalap Indonesia saat berlaga di ajang MotoGP 2022 kelas Moto3. Mario Suryo Aji bersama Honda Team Asia berhasil meraih posisi ketiga dalam sesi kualifikasi yang digelar pada Sabtu (19/3). Lantas, berapakah catatan waktunya?
Mario mencatatkan waktu 1 menit 41,567 detik. Pembalap bernomor 64 ini selisih sangat tipis dari posisi pertama dan kedua yang secara berurutan diamankan oleh Carlos Tatay dari tim CFMOTO Racing PruestelGP dan Diogo Moreira besama MT Helmets - MSI.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Mandalika: Siapa yang Bakal Jadi Juara?
Mario pun mampu meraih catatan waktu lebih baik dari beberapa pembalap Moto3 lain yang difavoritkan. Di antaranya seperti Andrea Migno dari Rivacold Snipers Team serta Dennis Foggia yang membela tim Leopard Racing.
Sekadar tambahan informasi, Mario mengawali debutnya di ajang Moto3 saat menjalani seri Misano, Italia pada akhir Oktober 2021 lalu. Di seri tersebut, rider asal Magetan, Jawa Timur ini tampil sebagai wildcard.
Baca Juga: Mario Suryo Aji Pakai Nomor 64 Hadapi Moto3 Misano, Apa Alasannya?
Di musim 2022, pembalap kelahiran 6 Maret 2004 tersebut bakal menjalani satu musim penuh di Moto3. Ajang Moto3 Mandalika 2022 sendiri dijadwalkan bakal berlangsung pada Minggu (20/3) pukul 11.00 WIB.