Serba Baru, Tim Repsol Honda Rilis Livery MotoGP 2024

Rabu, 14 Februari 2024 09:40
Gemilang Isromi Nuar

Motor ini, membawa sejumlah peningkatan pada seluruh mesin, mulai dari revisi aerodinamis hingga penyempurnaan pada mesin dan sasis.

Serba Baru, Tim Repsol Honda Rilis Livery MotoGP 2024 Repsol Honda MotoGP 2024.

OTORIDER -  Pada MotoGP 2024, selain memiliki duet pembalap baru yakni Joan Mir dan Luca Marini, Tim Repsol Honda menghadirkan pembaruan desain, corak warna, dan teknis untuk motor RC213V 2024.

Motor ini membawa sejumlah peningkatan, mulai dari revisi aerodinamis, mesin, hingga penyempurnaan sasis. “Ini akan menjadi musim pengembangan lainnya, bekerja sama dengan pembalap, mitra, sponsor, insinyur, dan anggota tim kami seiring upaya untuk menjadi lebih baik,” kata Manajer Umum HRC, Tetsuhiro Kuwata dalam keterangan resmi (13/2).

Pasca ditinggal Marc Marquez, livery atau corak motor Honda musim ini mengalami perubahan signifikan. Warna ini juga menandai 30 tahun kerja sama antara HRC dan Repsol.

Repsol
Perbedaan motor Tim Repsol Honda.

Bahkan, perubahan ini merupakan perbedaan besar pertama dalam puluhan tahun tampilan Repsol Honda di MotoGP. Tapi Honda juga masih tetap mempertahankan kombinasi warna ikoniknya, yakni merah, putih, dan oranye. Ditambah, motor tersebut juga memasuki era baru seiring diperkenalkannya bahan bakar terbarukan di MotoGP pada 2024. "2024 adalah tahun yang istimewa karena kami merayakan 30 tahun kerja sama dengan Repsol dan memasuki era baru dengan bahan bakar terbarukan," kata Kuwata.

Di sisi pembalap, Marini dipilih sebagai pengganti Marquez yang meninggalkan Honda setahun lebih awal dari kontrak semula. Ia pun sangat bersemangat untuk segera melakukan uji coba pramusim kedua di Sirkuit Internasional Lusail, Qatar.

"Saya baru mengendarai motor selama enam hari, jadi kami ingin memanfaatkan tes terakhir sebaik mungkin dan memulai tahun ini dengan cara terbaik," ujar Marini. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.