Aldi Satya Mahendra Raih Finish Terbaik di Race-1 WSSP Ceko 2025

Dipublikasikan : Minggu, 18 Mei 2025 13:19
Penulis : Ilham Pratama

Seperti diprediksi sebelumnya, pembalap Indonesia Aldi Satya Mahendra yang siap bikin kejutan di WSSP Ceko 2025 akhir pekan ini dan hal tersebut pun terjadi pada Race-1 yang dihelat Sabtu (17/5).

Aldi Satya Mahendra Raih Finish Terbaik di Race-1 WSSP Ceko 2025
Aldi Satya Mahendra World Supersport (Foto : Yamaha)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Seperti diprediksi sebelumnya, pembalap Indonesia Aldi Satya Mahendra yang siap bikin kejutan di WSSP Ceko 2025 akhir pekan ini dan hal tersebut pun terjadi pada Race-1 yang dihelat Sabtu (17/5).

Pembalap asal Jogjakarta tersebut sukses finish di posisi lima besar saat Race-1 pada lomba di sirkuit Most, Rep. Ceko tersebut. Aldi sendiri punya catatan apik di trek tersebut selama turun di kelas WSSP300.

Diantaranya tampil sebagai juara pertama Race-2 dua tahun lalu kala berstatus wild card WSSP300. Lalu di 2024, Aldi naik podium ke-3 di Race-2.

Dilansir dari keterangan tim Evan Bros, Aldi mengaku sempat membuat beberapa kesalahan saat mengejar rombongan depan.

“Sejak awal saya mencoba mendorong untuk bisa mengejar grup depan, tapi di tengah balapan saya sempat membuat beberapa kesalahan. Meski begitu, strategi kami berjalan baik dan saya bisa finis kelima. Ini sangat memotivasi untuk balapan selanjutnya,” urai Aldi.

Fabio Evangelista selaku prinsipal tim menyatakan kegembiraannya atas raihan bagus yang didapat dua wakil timnya, yakni Aldi dan Can Oncu yang finish sebagai runner up.

“Ini hari yang sangat baik untuk tim. Aldi menghindari kesalahan dan menunjukkan kecepatan luar biasa. Finis kelima adalah hasil yang layak dan ini bukti kemajuan pesatnya di musim ini,” paparnya.

Berikut Hasil Race-1 WSSP Most 2025:

  1. Jaume Masia    Orelac Racing Verdnatura    1’34.403    0.000
  2. Can Oncu    Yamaha BLU CRU Evan Bros Team    1’34.596    +0.137
  3. Lucas Mahias    GMT94-YAMAHA    1’34.605    +7.997
  4. Marcel Schroetter    WRP Racing    1’35.081    +14.560
  5. Aldi Mahendra    Yamaha BLU CRU Evan Bros Team    1’35.217    +14.796
  6. Corentin Perolari    Honda Racing World Supersport    1’35.474    +14.884
  7. Philipp Oettl    Feel Racing WorldSSP Team    1’34.916    +17.214
  8. Bo Bendsneyder    MV Agusta Reparto Corse    1’35.112    +17.259
  9. Oliver Bayliss    PTR Triumph Factory Racing    1’35.169    +17.326
  10. Jeremy Alcoba    Kawasaki WorldSSP Team    1’35.439    +17.353
  11. Simon Jespersen    Ecosantagata Althea Racing Team    1’35.687    +21.660
  12. Ondrej Vostatek    WRP Racing    1’35.728    +25.112
  13. Leonardo Taccini    Ecosantagata Althea Racing Team    1’35.677    +27.159
  14. Xavi Cardelus    Orelac Racing Verdnatura    1’35.695    +27.305
  15. Raffaele De Rosa    QJMOTOR Factory Racing    1’36.019    +29.155
  16. Niccolo Antonelli    VFT Racing    1’36.059    +33.520
  17. Yuki Okamoto    Pata Yamaha Ten Kate Racing    1’35.937    +35.232
  18. Michael Rinaldi    GMT94-YAMAHA    1’36.433    +38.780
  19. Kaito Toba    PETRONAS MIE Honda Racing Team    1’36.739    +46.736
  20. Jonas Kocourek    SP Race Project    1’37.026    +52.502
  21. Filip Feigl    Genius Racing by Motolife    1’37.161    +56.493

(*)
 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.