Aprilia Resmi Konfirmasi Jorge Martin Turun di Qatar

Dipublikasikan : Rabu, 9 April 2025 18:10
Penulis : Benny Averdi

Absen sejak Tes Resmi Malaysia karena kecelakaan, kemudian kecelakaan lagi di Thailand membuat Martin beristirahat, namun akan kembali berlaga untuk GP Qatar.

Aprilia Resmi Konfirmasi Jorge Martin Turun di Qatar
Jorge Martin Aprilia (Foto : Otorider)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Aprilia telah mengonfirmasi bahwa, setelah pemeriksaan medis terakhir, Jorge Martin akan ambil bagian di GP Qatar akhir pekan ini.

Pembalap Aprilia itu telah absen karena cedera sejak hari pertama pengujian di Malaysia pada bulan Februari, di mana ia pertama kali mengalami beberapa patah tulang dalam sebuah kecelakaan.

Saat ia bersiap kembali untuk putaran pembukaan musim di Thailand, ia mengalami kecelakaan saat sesi latihan dan menderita patah tulang lagi, termasuk cedera yang cukup rumit di pergelangan tangannya.

Hal itu membuatnya  melewatkan tiga putaran pembuka, meskipun ia menyatakan selama kunjungan tim ke Grand Prix Amerika bahwa ia bermaksud untuk kembali ke atas sadel RS-GP empat putaran keempat di Qatar.

Menatap debutnya bersama Aprilia, setelah hanya menyelesaikan 90 putaran di RS-GP sejak uji coba Barcelona November lalu, Martin mengatakan bahwa menyelesaikan Grand Prix itu 'akan menjadi sebuah kemenangan' baginya.

“Saya memiliki keinginan besar untuk kembali ke lintasan dan saya senang setidaknya dapat mencoba dan balapan di Qatar,” kata Martin.

“Tujuannya adalah untuk membangun sedikit kepercayaan diri dengan RS-GP25 dan mulai melakukan beberapa putaran," lanjutnya.

Meski begitu, ia tidak tahu bagaimana kebugaran fisiknya nanti, yang pasti tidak 100%.

“Kami akan mencoba melakukan yang terbaik dan meningkatkannya secara bertahap. Secara fisik, saya bahkan tidak yakin apakah saya akan mampu menyelesaikan lomba, tetapi jika kami mampu, itu akan menjadi kemenangan karena itu berarti saya mulai pulih," ungkapnya.

“Kita perlu mengambil langkah demi langkah untuk mencoba dan kembali ke tingkat normal sesegera mungkin," lanjut lelaki 27 tahun itu.

Meskipun tidak memenangi Grand Prix kelas utama di Qatar, sirkuit Lusail telah menjadi tempat yang ramah bagi Martin dalam beberapa tahun terakhir.

Ia meraih pole position pertamanya pada musim MotoGP rookie-nya di Lusail, selama akhir pekan GP Doha tahun 2021, sementara ia memimpin klasemen kualifikasi tahun lalu dan memenangkan balapoan Sprint.

Kelahiran Madrid, Spanyol itu memasuki ronde keempat musim ini dengan selisih 87 poin dari pemimpin klasemen sementara Alex Marquez, meskipun pembalap Aprilia itu mengakui sebelum musim 2025, bahwa memperjuangkan gelar juara pada tahun pertamanya di atas RS-GP merupakan target yang tidak realistis. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.