Knalpot Stainless Steel Custom Honda Sonic dan Yamaha MX King, Tanpa Lepas O2 Sensor

Knalpot Stainless Steel Custom Honda Sonic dan Yamaha MX King, Tanpa Lepas O2 Sensor
Minggu, 15 Mei 2016 08:25
Ilham Pratama

Salah satu peranti yang diganti oleh pengguna Honda Sonic 150R dan Yamaha MX-King yang doyan oprek tampilan dan performa motornya adalah knalpot. Sayangnya, kalau pilih knalpot yang asal-asalan, O2 Sensor terpaksa dilepas karena tak tersedia lubang dudukannya di pipa knalpot

Namun, kabar baiknya, bisa lirik tawaran dari produsen knalpot custom. Seperti yang ditawarkan Abenk Racing Exhaust (ARE) dari Bogor.

"Sudah ada knalpot custom untuk Sonic dan MX-King. Pipanya disediakan lubang untuk O2 Sensor. Perbedaan lebih pada desain pipanya. Sedangkan silencernya bisa dipilih dari beragam model," ucap Edi, pemilik ARE.

Karena desain pipa custom-nya sudah mengikuti lekuk knalpot standar, pemasangannya menjadi lebih mudah. tak perlu rombak bodi, atau komponen lainnya. Tinggal plug and play. Bahkan, lubang untuk dudukan O2 sensor seperti di knalpot standar juga tersedia. Jadi, tak perlu copot O2 sensor.

Selain mudah diaplikasi, knalpot tersebut juga terjangkau, harganya Rp 850 ribu. "Bahannya stainless steel, jadi lebih kuat dari knalpot berbahan besi, atau almunium," tutup Abenk.

Buat yang berminat, bisa mampir ke bengkel dan workshop ARE di Jl Tumenggung Wiradiredja No.98 Cimahpar, Kota Bogor, atau telpon ke 0812 2663 2222. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.