Ukuran Tekanan Angin Ban Pas, Bukan Sekadar Nyaman di Jalan
Akhir pekan yang santai bisa dimanfaatkan untuk melakukan berbagai aktivitas. Termasuk turing dengan motor. Dan salah satu penunjang kenyamanan berkendara adalah ukuran tekanan angin ban.
Akhir pekan yang santai bisa dimanfaatkan untuk melakukan berbagai aktivitas. Termasuk turing dengan motor. Dan salah satu penunjang kenyamanan berkendara adalah ukuran tekanan angin ban.
"Idealnya, ukuran tekanan angin ban bisa dilihat di stiker yang tertempel di bodi motor. Standarnya ban depan: 28-30 psi dan belakang: 30-32 psi," ucap Eko dari Planet Ban.
Menurutnya, dampak dari kelebihan atau kekurangan tekanan angin ban cukup besar. Bukan hanya berpengaruh pada kenyamanan, tapi juga keselamatan dan konsumsi bahan bakar.
Misalnya, jika tekanan angin berlebihan, efeknya ban terlalu keras. Dan motor menjadi tidak nyaman digunakan. Selain itu, usia kompon ban juga lebih cepat habis.
Sebaliknya, ban yang dibiarkan kempis, alias kurang tekanan angin bisa menyebabkan tarikan motor berat, pelek peyang hingga borosnya konsumsi bensin. (otorider.com)