All New Scoopy Jadi Cafe Racer, Suspensinya Upside Down!
All New Honda Scoopy telah mengaspal untuk pasar Indonesia sejak Selasa (10/11) kemarin. Seperti biasanya, PT Astra Honda Motor (AHM) menyajikan sejumlah modifikasi sebagai inspirasi kepada konsumen.
All New Honda Scoopy telah mengaspal untuk pasar Indonesia sejak Selasa (10/11) kemarin. Seperti biasanya, PT Astra Honda Motor (AHM) menyajikan sejumlah modifikasi sebagai inspirasi kepada konsumennya. Salah satu modifikasi yang dibuat pabrikan sayap merah tersebut adalah Scoopy berkonsep Cafe Racer.
All New Honda Scoopy berkonsep cafe racer ini tampil di Astra Honda Safety Riding Center, Cikarang Pusat, Jawa Barat. Tentunya dengan konsep Cafe Racer, skutik 110 cc itu tampil sporty. Secara desain, motor ini dirancang oleh AHM, sementara pembuatan part dan perakitannya dilakukan oleh Katros Garage.
Secara tampilan, modifikasi All New Honda Scoopy berkonsep Cafe Racer tentunya memiliki ciri khas. Bagian setang diubah kustom agar lebih rendah dengan spion berada di ujung alias bar end dan handgrip aftermarket. Bagian jok juga diubah menggunakan model buntut tawon single seat yang menambah kesan Cafe Racer.
Baca Juga: Honda CRF300L dan CRF300 Rally Meluncur di Thailand
Bagian ban pun diubah menggunakan jenis soft compound dari Pirelli Diablo Rosso dengan ukuran depan 120/70 ring 12, belakang 130/70 ring 12. Ban All New Honda Scoopy Cafe Racer tersebut didukung oleh suspensi upside down di depan. Sementara di belakang didukung oleh suspensi dari Ohlins.
Demi mendukung konsep Cafe Racer, sejumlah part performa juga diubah pada All New Honda Scoopy tersebut. Di antaranya mulai dari knalpot yang dibuat secara kustom. Kemudian filter udara juga diganti menggunakan merek dari aftermarket.
Baca Juga: VIDEO: Yamaha All New Aerox 155 Connected - First Ride Indonesia | OtoRider
Sisanya sejumlah aksesoris dari Honda Genuine Parts juga dipasangkan oleh All New Honda Scoopy konsep Cafe Racer tersebut. Selain itu strippingnya juga sudah diubah oleh Katros Garage.