Motor Ditinggal Mudik Lebaran, Perlu Cabut Aki?

Motor Ditinggal Mudik Lebaran, Perlu Cabut Aki?
Kamis, 20 April 2023 12:00
Ruslan Abdul Gani

Sudah sejak beberapa tahun lalu pemerintah tidak menganjurkan masyarakat untuk mudik Lebaran pakai motor. Hal tersebut dilakukan guna mengurangi angka kecelakaan. Pasalnya menurut data, angka kecelakaan motor cukup tinggi saat mudik.

Maka dari itu, masyarakat diimbau menggunakan moda transportasi lain, seperti kereta, bus, atau kendaraan lainnya. Selain itu, beberapa instansi juga mengadakan mudik gratis untuk mengantisipasi hal tersebut.

Jadi, motor harus terpaksa ditinggalkan di rumah saat mudik Lebaran. Lantas, ketika motor ditinggalkan, apakah aki harus dicabut dari motor?

Cara Cabut Aki Motor

Jayadi selaku Pemilik Bengkel Jaya Speed menjelaskan aki bila ditinggalkan dalam kondisi lama dan motor tidak dihidupkan memang akan menurunkan daya aki atau tekor. Namun, tergantung motornya ditinggal berapa lama. 

"Tergantung lamanya, kalau cuma satu minggu, masih aman tidak perlu cabut aki. Namun, kalau sampai berbulan-bulan sebaiknya dicabut," ujar Jayadi saat disambangi OtoRider di Cijantung, Jakarta Timur.

Cara Cabut Aki Motor

Aki perlu dicopot bila ditinggal lama, karena terkait komponen kelistrikan. "Soalnya meski mesin dalam kondisi mati tapi komponen kelistrikan masih bisa menyedot arus aki," ucap Jayadi.

Jika memang ingin ditinggal lama dan harus mencabut aki, sebaiknya dilakukan dengan benar. Langkahnya dimulai dari lepas kabel di kutub negatif terlebih dahulu. "Cara lepasnya kabel negatif dulu. Kalau kabel konektor kutub positif lebih dulu, berisiko timbul korsleting, nantinya malah merusak banyak komponen," jelasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.