Viral Motor Terbakar Saat Isi BBM Akibat Digoyangkan, Ini Kata Pertamina

Dipublikasikan : Selasa, 20 Juni 2023 20:50
Penulis : Afrizal Abdul Rahman

Menggoyangkan motor tidak direkomendasikan karena dapat menimbulkan kebakaran.

Viral Motor Terbakar Saat Isi BBM Akibat Digoyangkan, Ini Kata Pertamina
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

Viral video singkat motor mengalami kebakaran setelah digoyangkan saat pengisian bahan bakar minyak (BBM). Terlihat jelas pengguna motor menggoyangkan kendaraan sangat kencang ketika petugas SPBU mengisi bensin.

Aksi menggoyangkan kendaraan ini memang kerap ditemui saat berada di SPBU. Namun, ternyata tak disarankan melakukan hal tersebut karena bisa berpotensi menimbulkan kebakaran. Bahkan, terpampang jelas himbauan di beberapa SPBU, seperti di Jalan TB Simatupang, Cilandak, Jakarta.

   Baca Juga: Catat! Air Radiator Motor Harus Diganti Tiap Kilometer Segini

"Kebiasaan menggoyangkan mobil dan motor saat isi bensin bisa menimbulkan kebakaran. Kebakaran bisa terjadi karena ujung nozzle besi bertemu dengan ujung tangki, di saat kedua titik beda muatan bertemu maka terjadi gesekan listrik statis, maka memungkinkan adanya loncatan percikan api," tulis himbauan tersebut. 

Kebakaran motor

Menyikapi hal tersebut, Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat, Eko Kristiawan memberikan komentar. Ia menjelaskan menggoyangkan kendaraan saat isi BBM bisa mengganggu keamanan di area SPBU.

   Baca Juga: Honda Tawarkan Diskon Sparepart Motor di PRJ 2023

"Tidak bermanfaat, justru dapat mengganggu keamanan di area SPBU," katanya dikutip dari laman CNN.

Bahkan, Eko mengatakan 'menggoyangkan motor' hanyalah mitos. "Namun kebiasaan tersebut dapat menimbulkan gesekan apabila dilakukan secara intens yang berpotensi memunculkan listrik statis yang berbahaya di area pengisian BBM. Hal ini bisa berpotensi memicu bahaya kebakaran," kata Eko.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.