Safari Ramadhan Honda Mampir di Sembilan Kota Jawa Barat, Catat Jadwalnya

Dipublikasikan : Senin, 13 Juni 2016 12:00
Penulis : Ilham Pratama

PT Daya Adicipta Motora (DAM) distributor Honda Jawa Barat bekerja sama dengan PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar Safari Ramadhan di 9 Kota di Jawa Barat.

Safari Ramadhan Honda Mampir di Sembilan Kota Jawa Barat, Catat Jadwalnya

PT Daya Adicipta Motora (DAM) distributor Honda Jawa Barat bekerja sama dengan PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar Safari Ramadhan di 9 Kota di Jawa Barat. Kick Off pelaksanaan Safari Ramadhan Honda digelar di Lapangan Tegalega – Bandung pada 11 Juni 2016.

Selain Bandung, Roadshow Safari Ramadhan Honda 2016 akan diselenggarakan di Cianjur (11/6), Sukabumi (12/6), Karawang (18/6), Majalengka (19/6), Indramayu (17/6), Sumedang (24/6), Tasikmalaya (25/6) dan akan diakhiri di Ciamis (26/6).

Dengan  mengusung tema “Satu Hati Sempurnakan Ibadah”, ada 4 aktifitas utama kegiatan, yaitu Satu Hati Charity Riding Test, Satu Hati Religious Act, Satu Hati Community Act, dan Satu Hati Celebration of Ramadhan.

Lerri Gunawan, General Manager Sales, Marketing & Logistik DAM menjelaskan, “Kegiatan Safari Ramadhan Honda tahun ini akan terasa spesial, karena akan melibatkan Taman Pendidikan Alquran (TPA), komunitas yang akan berbagi takjil dan membersihkan Mushola serta peran serta masyarakat dengan memberikan donasi dengan cara terlibat dalam test ride sepeda motor Honda, seperti New Honda Vario 110 eSP, All New Honda BeAT eSP, dan juga Honda Supra X 125.”

“Donasi melalui riding test akan dikonversikan berupa buku panduan sholat yang akan diserahkan ke Taman Pendidikan Alquran (TPA). Di Jawa Barat, ditargetkan sebanyak 1.600 buku dapat didonasikan. Kami juga mengadakan Satu Hati Religious Act, berupa kompetisi keagamaan untuk murid di TPA-TPA sekitar lokasi acara yang meliputi lomba adzan, hafalan Alqurán, serta graffiti islami di mana hadiahnya diberikan ke TPA tempat anak tersebut belajar,” tambah Lerri.

Roadshow Safari Ramadhan ini juga melibatkan Ikatan Motor Honda Bandung (IMHB) dalam‎ Satu Hati Community Act berupa konvoi komunitas keliling kota dengan membagikan takjil bagi orang-orang yang membutuhkan. Selain itu, mereka akan mengadakan gotong royong membersihkan musholla yang berada di sekitar lokasi acara roadshow. (otorider.com)

 

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#3

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

#4

Cara Cek ETLE Secara Online dengan Mudah, Cepat, dan Praktis

#5

Biaya Ganti Plat Nomor Sepeda Motor 2025: Ini Rinciannya!

Terbaru

Motor Listrik | 9 jam yang lalu

Ingin Beli Motor Listrik, Wahana Honda Tawarkan Promo di PEVS 2025

Dalam pameran kendaraan listrik PEVS 2025, Wahana Honda memberikan potongan harga untuk semua motor listriknya.

Tips & Modifikasi | 11 jam yang lalu

Tiga Tips Jaga Kondisi Motor, Bisa Dilakukan Sendiri Di Rumah

Apalagi, setelah motor digunakan untuk perjalanan jarak jauh. Lantas, apa saja yang perlu dicek pada motor tanpa harus pergi ke bengkel?

Motor Listrik | 12 jam yang lalu

PEVS 2025 Dibuka Hari Ini, Kenali Lima Faktanya

Pekan ini Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) bersama dengan Dyandra Promosindo akan kembali menggelar PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2025.

Berita | 13 jam yang lalu

VIDEO: Perbedaan Utama Royal Enfield Himalayan 450 dan Guerrilla 450

Lantas, apa saja yang membedakan antara Royal Enfield Himalayan 450 dan Guerrilla 450? Penasaran? Tonton videonya sampai habis ya!

Berita | 15 jam yang lalu

Seru! BMW Motorrad GS Race Indonesia 2025 Seri Yogyakarta Sukses Digelar

BMW Motorrad Indonesia sukses menggelar seri ketiga event BMW Motorrad Indonesia GS Race di Kulon Progo, Yogyakarta pada akhir pekan lalu.

Beranda Trending Motor Listrik