Generasi terbaru dari BMW S1000XR dikabarkan telah hadir di Indonesia dan akan segera diluncurkan dalam waktu dekat. Sebelumnya, motor bergaya sport touring ini telah dikenalkan lebih dulu pada ajang EICMA 2019 lalu.
Sejumlah ubahan pun hadir pada S1000XR ini, mulai dari desain, fitur, hingga mesinnya. Bicara soal kapan motor ini dirilis di Indonesia, Joe Frans selaku CEO BMW Motorrad Indonesia pun memberikan komentarnya.
Baca Juga: Maverick Vinales Akui Sulit Pilih Ducati atau Yamaha
Nah, sebelum dirilis, kira-kira berapa harga motor ini di Tanah Air? Berdasarkan informasi yang diterima OtoRider, BMW S1000XR ini akan dibanderol seharga Rp 719 juta off the road Jakarta.
Baca Juga: Bergaya Klasik, Aprilia Luncurkan CR150 Scrambler
Sekadar tambahan informasi, mesin BMW S1000XR diturunkan langsung dari model sport-nya, S1000RR. Motor ini menggunakan mesin 4-silinder segaris berkapasitas 999 cc.
Berkat mesin tersebut, tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 165 dk pada 11.000 rpm dan torsi puncaknya 114 Nm pada 9.250 rpm. Mesin ini juga sudah mengantongi standar emisi EURO 5.