Edisi Terbatas Yamaha MT-15 Diluncurkan di Thailand

Dipublikasikan : Jumat, 17 Juli 2020 12:00
Penulis : Brian

MT-15 model tahun 2020 telah dirilis oleh Yamaha Thailand dalam ajang Motor Show 2020. Model yang diluncurkan oleh garpu tala itu keluar dalam edisi terbatas.

Edisi Terbatas Yamaha MT-15 Diluncurkan di Thailand

MT-15 model tahun 2020 telah dirilis oleh Yamaha Thailand dalam ajang Motor Show 2020. Model yang diluncurkan oleh garpu tala itu keluar dalam edisi terbatas. Seperti apa MT-15 2020 edisi terbatas yang diperkenalkan Yamaha Thailand?

Dilansir dari GreatBiker, secara tampilan tidak ada perubahan dari lekukan desain sebuah Yamaha MT-15. Namun edisi terbaru ini memiliki warna khusus yang digunakan pada sejumlah bodinya. Pada komponen bodi, terlihat warna hijau-biru yang dipadukan dengan beberapa bodi berwarna hitam.

   Baca Juga: Resmi Diluncurkan, Makelar Kawasaki Ninja ZX-25R Langsung Bertebaran

Sedangkan peleknya diberikan warna hijau reflektif yang sangat berani. Warna pada peleknya tentu akan sangat menonjol ketika motor digunakan, terutama pada malam hari.

Sementara itu, untuk spesifikasinya Yamaha MT-15 ini masih menggunakan mesin 155 cc, 1-silinder, 4-katup, berpendingin cairan. Mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 19 dk di 8.900 rpm dan torsi maksimal 14,7 Nm di 7.000 rpm. Mesin tersebut telah dilengkapi oleh Variable Valve Actuation yang membantu kinerja mesin lebih baik.

   Baca Juga: BMW F 900 R Akan Segera Meluncur di Pasar Indonesia

Pada bagian transmisi, Yamaha MT-15 juga telah mendapatkan Assist & Slipper Clutch. Pada bagian kaki-kakinya menggunakan suspensi upside down emas di depan dan monoshock di belakang. Kedua kaki-kaki tersebut terintegrasi dengan ban 110 ring 17 inci di depan dan 140 ring 17 inci di belakang.

Edisi Khusus 2020 ini dibanderol sekitar 98.500 baht atau setara dengan Rp 45 jutaan. Pilihan warna limited edition ini diberikan nama 'Born of Darkness'. Kira-kira warna limited edition ini bakalan meluncur di Indonesia enggak ya?

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 6 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 8 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 10 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 11 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Berita | 12 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Ada 3 Juta Unit Yamaha NMax Terjual di Indonesia

Di bulan April 2025 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan satu dekade eksistensi skuter premium andalan mereka Yamaha NMax.

Beranda Trending Motor Listrik