Yamaha Indonesia memiliki sejumlah aplikasi yang sangat berguna untuk konsumen. Setidaknya terdapat empat aplikasi saat ini yakni Yamaha PartsCatalogue, Yamaha e-Catalog, My Yamaha Motor, dan Y-Connect. Keempatnya memiliki fungsi dan fitur yang berbeda-beda.
Lantas, apakah ke depannya pabrikan berlambang garpu tala itu akan berjualan motor lewat aplikasi? Antonius Widiantoro selaku Public Relation Manager PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menanggapi pertanyaan tersebut. Menurutnya saat ini memang terdapat masukan terkait aplikasi, namun terdapat beberapa hal yang harus dipertimbangkan.
Baca Juga: Vespa Adakan Kompetisi Digital, Hadiah Menarik Menanti
"Tapi kami juga perlu mempertimbangkan dari sisi teknis, kalau banyak fitur, banyak informasi, video, dll kami harus pertimbangkan aksesnya. Jangan sampai ada komplain, kok aksesnya ini lama, itu lama. Sekarang sudah cukup baik nih dengan ukuran aplikasi yang ada, aksesnya sudah cepat," lanjutnya.
Baca Juga: Honda CBR600RR Diperkenalkan di MotoGP Thailand 2020
Anton menjelaskan, kebutuhan konsumen akan informasi pada sebuah aplikasi juga perlu diperhatikan. Menurutnya jika terlalu banyak yang disajikan namun tidak semua konsumen membutuhkan, maka informasi tersebut akan menjadi sia-sia.
"Percuma kami bikin fitur bagus dan lain-lainnya, tetapi enggak dipakai oleh konsumen. Tentunya kami akan terus terima dan tampung semua masukkan dari konsumen," tutup Anton.