Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Panduan Upgrade Ukuran Pelek Maksimal pada Yamaha XSR155

Kamis, 7 Mei 2020
Brian

Yamaha XSR155 merupakan motor bergaya retro yang diperkenalkan untuk pasar Indonesia di akhir tahun 2019. Meskipun bergaya retro, sejumlah bagian pada motor itu masih memiliki tampilan yang kurang 'jadul'. Seperti contohnya di bagian kaki-kaki yang masih menggunakan pelek palang.

Andi Akbar alias Atenx dari Katros Garage menyebutkan agar terlihat lebih retro lagi tentunya dapat dipasangkan dengan pelek jari-jari. Bukannya tampilan yang lebih lawas, pemilik juga dapat mengubah ukuran pelek agar menjadi lebih besar. Dirinya pun memberikan panduan apabila ingin melakukan ubahan ukuran pelek pada XSR155.

   Baca Juga: Pilihan Ban Dual Purpose Murah untuk Yamaha XSR155

Menurutnya jika mengubah ukuran pelek Yamaha XSR155, sebaiknya membedakan selisih 1 step antara ban belakang dengan ban depan. Atenx menyebutkan, jika menggunakan pelek 3 inci di depan, maka pada bagian belakang menggunakan ukuran 3,5 inci.

   Baca Juga: Perhatikan Hal Berikut Sebelum Ganti Pelek Jari-Jari XSR155

"Bedakan satu step saja, antara depan dan belakang. Kalau depan 3,5 inci ya belakangnya bisa 4 inci. Kalau depannya 3 inci, ya belakangnya bisa 3,5 inci. Tetapi kalau mau aman sih saran dari saya pakai belakang 3,5 inci dan yang depan pakai 3 inci," lanjut Atenx.

Dirinya juga mengingatkan, untuk memodifikasi pelek Yamaha XSR155 ke bentuk jari-jari terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan, terutama bagian tromol. Karena di pasaran belum banyak tromol untuk XSR155, sehingga membutuhkan spare part tromol dari New Vixion. Dari tromol tersebut, terdapat beberapa bagian yang harus disesuaikan dengan kebutuhan XSR155.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Terbaru

Sport | 12 jam yang lalu

Pembalap Indonesia Bisa Cari Ilmu di Akademi Valentino Rossi

Motor Listrik | 14 jam yang lalu

Berikut Daftar Bengkel Konversi Motor Listrik Gratis

Berita | 1 hari yang lalu

Harga Terbaru Yamaha Fazzio per April 2024

Sport | 1 hari yang lalu

Hasil MotoGP Jerez 2024: Podium Dikuasai Ducati

Sport | 1 hari yang lalu

Marc Marquez Tampil Impresif di MotoGP Jerez, Spanyol 2024
Beranda Trending Motor Listrik