Supra GTR 150 menjadi salah satu produk motor bebek super yang dihadirkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) di Indonesia. Motor ini sendiri terakhir kali mendapatkan sentuhan ubahan terbaru pada September 2019 lalu.
AHM memberikan penyegaran pada segi desain dari Supra GTR 150. Kali ini, motor tersebut memiliki tampilan yang diklaim lebih sporty. Adapun ubahannya diberikan pada sisi Front Cover dan Tailight yang berdesain tajam serta semakin mempertegas kesan agresif.
Baca Juga: Cegah Rusak, Berikut Tips Rawat Remot Keyless Motor Honda
Di segi performa, Supra GTR 150 dibekali dengan mesin 149,16 cc, 4-Tak, DOHC, 4-katup, PGM-FI, serta pendingin cairan. Tenaga yang dihasilkannya sebesar 16,3 PS pada 9.000 rpm dan torsi 14,2 Nm pada 6.500 rpm. Tenaga tersebut dipadu dengan sistem transmisi manual 6-percepatan.
Lantas, bagaimana dengan konsumsi bahan bakarnya?
Baca Juga: Harga Terbaru Honda Sonic 150R dan Suzuki All New Satria F150 (September 2020)
Untuk mengetahui seberapa irit konsumsi bensinnya, OtoRider pun melakukan pengetesan dengan gaya berkendara econo ride dan metode pengukuran full to full. Kecepatan yang digunakan pun cukup konstan, yakni tidak lebih dari 70 km/jam dan perpindahan gigi di bawah 7.000 rpm.
Hasilnya, Honda Supra GTR 150 mampu menempuh jarak dengan satu liter bensinnya sejauh 54,39 kilometer. Adapun postur rider yang melakukan pengetesan memiliki tinggi 175 cm dan berat badan sekitar 80 kg.