Royal Enfield Resmikan Main Dealer Baru di Jakarta

Dipublikasikan : Jumat, 17 Juli 2020 11:00
Penulis : Brian

Royal Enfield selaku merek motor asal Inggris telah memperkenalkan main dealer barunya di Jakarta, Kamis (16/7). Kali ini Main Authorized Dealer bekerjasama dengan PT Nusantara Batavia International.

Royal Enfield Resmikan Main Dealer Baru di Jakarta

Royal Enfield selaku merek motor asal Inggris telah memperkenalkan main dealer barunya di Jakarta, Kamis (16/7). Kali ini Main Authorized Dealer bekerjasama dengan PT Nusantara Batavia International yang tergabung dalam Nusantara Group. Nusantara Group memang cukup terkenal di Tanah Air dengan mengelola 12 merek otomotif.

Flagship store pertama Royal Enfield Indonesia bersama PT Nusantara Batavia International itu berlokasi di Jl Sultan Iskandar Muda, Pondok Indah, Jakarta Selatan. Store pertama ini melayani fungsi penjualan, servis, dan suku cadang untuk para konsumen. Selain menjual dan melayani line-up Royal Enfield, main dealer baru itu juga menyediakan sejumlah apparel dan aksesoris original.

Vimal Sumbly selaku Head APAC Business Markets mengatakan Royal Enfield telah tumbuh di seluruh wilayah Asia Pasific termasuk di Indonesia. Komitmen kehadirannya di Indonesia ditunjukkan dengan bermitra bersama PT Nusantara Batavia Motor. Dirinya sangat senang dengan resminya main dealer baru ini yang menghidupkan proposisi merek Royal Enfield di Tanah Air.

   Baca Juga: Resmi Diluncurkan, Makelar Kawasaki Ninja ZX-25R Langsung Bertebaran

"Kami akan memastikan main dealer ini memberikan pengalaman bermotor yang otentik bagi semua orang. Identitas Royal Enfield saat ini dikembangkan dengan menciptakan ruang bagi pengendara motor. Rangkaian lengkap produk kami saling melengkapi dan selalu ada sesuatu yang baru untuk memikat penggemar sepeda motor," ujar Vimal dalam peresmian main dealer Royal Enfield.

Bersama mitra barunya, Royal Enfield Indonesia berencana untuk membuka beberapa dealer baru dalam kurun waktu enam bulan ke depan. Dealer baru disebutkan oleh Vimal akan dibuka pada kota-kota besar di Indonesia. Harapannya dealer di berbagai kota akan membantunya untuk mendekatkan diri kepada penggemar motor di seluruh Tanah Air.

   Baca Juga: Royal Enfield Indonesia Perkenalkan Himalayan Versi 2020

Sebagai tambahan informasi, main dealer Royal Enfield di Pondok Indah menghadirkan line-up lengkap dari merek asal Inggris itu. Selain line-up motor baru, dealer ini juga menunjukkan hasil karya modifikasi kustom dari bengkel tertentu. Layanan servis telah dilengkapi oleh 6 bay yang siap melayani motor konsumen.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 3 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 6 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 7 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 9 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Berita | 10 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Ada 3 Juta Unit Yamaha NMax Terjual di Indonesia

Di bulan April 2025 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan satu dekade eksistensi skuter premium andalan mereka Yamaha NMax.

Beranda Trending Motor Listrik