Yamaha dikabarkan bakal merilis motor baru dikelas skutik 300 cc yang merupakan saudara XMax. Namun perbedaannya, motor yang satu ini menggunakan tiga buah roda sebagai kaki-kakinya. Motor tersebut adalah Yamaha Tricity 300 model 2020 yang segera mengaspal di Jepang.
Melansir Young Machine, Yamaha Tricity 300 disebut saudara XMax bukan tanpa alasan. Hal tersebut dikarenakan kedua motor itu menggunakan dapur pacu yang sama. Perbedaan terlihat dari segi desain dan kaki-kakinya yang menggunakan dua roda di depan, satu di belakang.
Baca Juga: Yamaha Buka Suara Soal Kemungkinan Hadirnya Motor 250 cc 4-Silinder
Fitur-fitur menarik juga ditawarkan oleh motor ini, seperti adalah power outlet untuk mengisi daya smartphone pengendara. Di bagian bagasi, Yamaha Tricity 300 menawarkan kapasitas yang sangat luas, bahkan muat 2 helm sekaligus. Fitur pengaman seperti Anti-lock Braking System, Traction Control System, dan Standing Assist System juga hadir.
Baca Juga: Hadirkan Mesin 200 cc di India, Honda Bakal Bangkitkan Tiger?
Mengenai harganya, laporan menyebutkan Yamaha Tricity 300 model 2020 akan dibanderol sebesar 975.000 yen. Jika dikonversikan ke dalam rupiah, motor ini akan dibanderol sebesar Rp 132 jutaan. Sedangkan peluncurannya dikabarkan untuk berlangsung akhir September 2020 mendatang.