Benelli Indonesia belum secara resmi merilis produk Imperiale 400-nya ke Tanah Air. Namun, ternyata motor ini sudah dipasarkan dengan banderol harga yang cukup bersaing di kelas mesin 400 cc. Lantas, berapa harga yang ditawarkan Benelli pada motor bergaya klasiknya ini?
Baca Juga: Kabar Terkini Vespa Elettrica, Kapan Masuk Ke Indonesia?
Berdasarkan pantauan OtoRider, Benelli Indonesia menjual Imperiale 400 seharga Rp 81.000.000 OTR Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Tak hanya bisa dibeli dengan pembayaran tunai, skema cicilan untuk Imperiale 400 pun telah tersedia.
Bicara soal performa, Benelli Imperiale 400 dikabarkan mengandalkan mesin berkapasitas 373,5 cc, SOHC, satu silinder, EFI, serta berpendingin udara dan memiliki standar emisi EURO 4. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 20,4 dk pada 5.500 rpm dan torsi 28 Nm pada 3.500 rpm.
Baca Juga: Mau Kredit Honda Scoopy? Simak Skema Cicilan Terbarunya
Tampilan klasik juga terlihat jelas di segi desainnya. Hal tersebut diperkuat dari bentuk tangki, pelek model jari-jari, serta penggunaan lampu berbentuk bulat. Di bagian kaki-kakinya, motor ini memakai suspensi depan teleskopik 41 mm dengan stroke 110 mm dan sepasang peredam kejut di belakang.
Namun sayangnya, belum ada informasi lebih lanjut mengenai ragam varian dan pilihan warnanya. Bagaimana menurut Anda? Apakah motor ini layak untuk dipertimbangkan?