Royal Enfield Meteor 350 menjadi motor merek asal Inggris yang cukup sukses masuk di pasar retro kelas 350 cc. Baru-baru ini bocor gambar sebuah motor yang diduga adalah Royal Enfield Super Meteor dengan mesin 650 cc. Uniknya kebocoran tersebut didapatkan dari video petualang ke kutub selatan yang dibuat oleh Royal Enfield.
Dilansir dari Visordown, video ini berisi tentang perjalanan dalam menaklukan kutub selatan menggunakan Royal Enfield Himalayan. Namun dalam beberapa adegan jika dilihat secara lebih detail diduga terdapat Royal Enfield Super Meteor 650. Terlihat sangat singkat dalam film seperti sengaja dibocorkan, sebuah motor dengan bentuk Meteor yang lebih besar dan mesin sebuah 650 cc twin.
Baca Juga: Honda CB150X Diluncurkan di Jawa Barat, Kapan Diterima Konsumen?
Mesin 650 cc Royal Enfield Interceptor dan Continental GT memang sangat sukses karena memiliki beberapa keunggulan. Jika dikawinkan dengan Meteor maka akan menjadi sesuatu yang sangat menarik tentunya. Interceptor di Inggris pun meraih tempat keempat sebagai motor di atas 125 cc yang paling laris.
Baca Juga: Royal Enfield Berhasil Selesaikan Ekspedisi Ke Kutub Selatan
Sementara itu di ajang EICMA, Royal Enfield telah memamerkan motor penjelajah dengan konsep SG650. Nama SG650 ini pun menjadi pertanyaan besar, apakah akan mengadopsi branding 'Super Meteor'? Tentunya harus menanti lebih lama untuk menjawab pertanyaan tersebut.