Honda CB150X telah hadir di dua kota besar Indonesia, di antaranya adalah Jakarta dan Bandung, Jawa Barat. Di Jakarta motor petualang ini didistribusikan oleh PT Wahana Makmur Sejati sementara di Bandung di distribusikan oleh PT Daya Adicipta Motora. Uniknya, kedua wilayah ini memiliki harga banderol yang berbeda untuk produk tersebut.
PT Wahana Makmur Sejati selaku Main Dealer Honda memegang wilayah Jakarta dan Tangerang. Dealer yang satu ini telah melakukan launching Honda CB150X secara regional pada Jum'at (17/12) lalu. Harga banderolnya sendiri pada versi standar sebesar Rp 33,1 jutaan dan Rp 33,6 jutaan untuk versi Special Edition (SE).
Baca Juga: Dealer Honda Jawa Barat Hadirkan CB150X Fun Ride Challenge
Mengenai warnanya, kedua dealer ini tetap menawarkan pilihan yang sama. Di antaranya adalah Mandala Red dan Amazon Matte Green untuk tipe Standar. Sementara varian SE tersedia hanya dalam satu warna saja yakni Volcano Matte Black.
Baca Juga: Honda CB150X Diluncurkan di Jawa Barat, Kapan Diterima Konsumen?
Di sisi lain, kedua harga dari dealer Honda Jakarta-Tangerang dan Jawa Barat memang memiliki patokan yang berbeda dari Astra Honda Motor. Di situs Astra Honda Motor, CB150X dipasarkan seharga Rp 32.950.000 tipe Standar dan Rp 33.450.000 tipe SE.