Empat unit MV Agusta Turismo Veloce 800 Lusso SCS resmi diserahkan pada Kepolisian Negara Italia di Milan. Hadir dengan balutan warna biru dan putih, motor ini ditujukan untuk membantu para polisi bertugas. Keempat unit motor tersebut pun bergabung dengan armada yang sudah ada sebelumnya, seperti dua MV Agusta Turismo Veloce dan dua Rivale.
Baca Juga: NHK Unggulkan Ventilasi Udara GP Prime, Apa Kelebihannya?
Secara tampilan, MV Agusta Turismo Veloce 800 Lusso SCS hadir dengan beragam peranti khas kendaraan polisi. Hal ini bisa dilihat dari adanya lampu sirene dan strobo. Lantas, bagaimana dengan performanya?
MV Agusta Turismo Veloce 800 Lusso SCS, dikutip dari Paultan, dibekali dengan mesin 798 cc, 3-silinder segaris, 12-katup. Tenaga yang dihasilkan mesin tersebut sebesar 110 dk pada 10.150 rpm dan torsi 80 Nm pada 7.100 rpm.
Keseluruhan tenaga tadi kemudian dipadu girboks 6-percepatan, lengkap dengan MV Agusta SCS 2.0 (Smart Clutch System). Mesin tersebut pun diklaim mampu mencapai kecepatan hingga 230 km/jam. Selain itu, berbekal tangki 21,5 liternya, motor ini bisa menempuh jarak sekitar 300 km.
Baca Juga: Mengenal TVS iQube, Motor Listrik yang Belum Dijual di Indonesia
Nah, bagaimana dengan harganya? MV Agusta Turismo Veloce 800 Lusso dibanderol mulai dari 20.900 euro atau sekitar Rp 352 jutaan. Bagaimana menurut Anda? Apakah cocok untuk digunakan di Indonesia?