Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Dibanderol Rp 500 Jutaan, Husqvarna Norden 901 Mengaspal di Indonesia

Kamis, 25 Agustus 2022
Thio Pahlevi

Motor tersebut diklaim membawa pendekatan yang tangguh namun ringan ke sektor petualangan kelas menengah. Lalu, apa saja yang ditawarkan oleh Husqvarna Norden 901 2022?

Husqvarna Norden 901 2022 resmi meluncur di pasar roda dua Indonesia. Motor ini pertama kali ditampilkan sebagai konsep di ajang EICMA 2019. Motor tersebut diklaim membawa pendekatan yang tangguh namun ringan ke sektor petualangan kelas menengah. Lalu, apa saja yang ditawarkan oleh Husqvarna Norden 901 2022?

Secara performa, Husqvarna Norden 901 2022 mengandalkan mesin 889 cc, 2-silinder, 4-Tak, DOHC, dan berpendingin cairan. Tenaga yang dihasilkannya sebesar 105 dk pada 8.000 rpm serta torsi 100 Nm pada 6.500 rpm. Keseluruhan tenaga ini dipadu transmisi 6-percepatan.

   Baca Juga: Cari Motor Matic Seharga Rp 18 Jutaan ke Bawah? Berikut Pilihannya

Sejumlah fitur pun tersemat pada Husqvarna Norden 901 2022. Di antaranya adalah mode berkendara, Cornering ABS, dan Power Assist Slipper Clutch (PASC). Selain itu tersedia Connectivity Unit secara opsional yang menyajikan informasi seperti navigasi belokan demi belokan, penerimaan panggilan telepon, dan fungsi pemilihan musik dari smartphone pengendara.

   Baca Juga: Honda CBR1000RR-R Fireblade SP Pertama di Indonesia Sampai ke Konsumen

"Terakhir kami launching di IIMS itu yang Svartpilen 250. Nah, kami ingin memberitahukan bahwa variasi produk Husqvarna ini lengkap, tidak hanya ada di enduro, tapi juga ada di retro klasik, ada juga di travel atau adventure. Saya enggak bisa bilang harga pasti, tapi saya kasih kisaran saja, harganya dalam bentuk off the road, sekitar Rp 500 jutaan," kata Abdul Gofur Amancik, General Manager PT Premium Motorindo Abadi di Jakarta pada Kamis (25/8).

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Stefan Bradl Turun di Final MotoGP 2024, Pakai Livery 2025?

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 9 jam yang lalu

Debut di GJAW 2024, Cek Lagi Harga dan Promo Scomadi

Scomadi Indonesia menunjukkan keseriusannya dalam memperkenalkan skuter berkualitas tinggi kepada masyarakat Indonesia di GJAW 2024

Berita | 10 jam yang lalu

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Dengan keberagaman merek dan model yang hadir, GJAW 2024 memberikan banyak pilihan bagi pengunjung untuk memilih sepeda motor.

Berita | 12 jam yang lalu

GJAW 2024 Tawarkan Pengalaman Test Ride Motor Terbaru, Ini Caranya

Bagi Anda yang berencana hadir, jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba langsung sepeda motor idaman di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024.

Berita | 14 jam yang lalu

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

Kenaikan PPN menjadi 12 persen pada 2025 adalah tantangan sekaligus peluang, tergantung bagaimana pelaku pasar beradaptasi dengan perubahan kebijakan ini?

Berita | 15 jam yang lalu

Resmi Digelar, Segini Harga Tiket MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance (MUF) GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 resmi terselenggara pada Jumat (22/11) hingga Minggu (1/12) di ICE BSD.

Beranda Trending Motor Listrik