Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Lewat Konsep TEFA, Siswa SMK Siap Layani Perawatan Berkala Motor Honda

Selasa, 29 November 2022
Thio Pahlevi

Konsep Teaching Factory (TEFA) resmi diperkenalkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) sejak Agustus 2022 lalu. Konsep ini merupakan komitmen AHM terhadap pendidikan vokasi.

Konsep Teaching Factory (TEFA) resmi diperkenalkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) sejak Agustus 2022 lalu. Konsep ini merupakan komitmen AHM terhadap pendidikan vokasi. Konsep tersebut bakal bekerja sama dengan bengkel resmi Astra Honda Authorize Service Station (AHASS).

SMK Bina Mandiri, Bekasi terpilih sebagai sekolah mitra binaan pertama yang menerapkan proses belajar TEFA sekaligus menjadi tempat siswa belajar dengan orientasi bisnis layanan purna jual sepeda motor. Bekerja sama dengan AHASS 8099 Muni Subadja Bintara, Bekasi, Jawa Barat, sekolah mitra binaan ini akan menjadi Pos AHASS TEFA.

   Baca Juga: Ratusan Bikers Dari Berbagai Kota Hadiri Maxi Yamaha Day 2022 di Gunung Ijen

Sebagai Pos AHASS TEFA, sekolah dipersyaratkan melengkapi sarana dan prasarana workshop dengan beragam fasilitas seperti ruang tunggu konsumen, jumlah pit minimal dua serta fasilitas pendukung lainnya. AHASS yang ditunjuk sebagai pembina akan mendampingi implementasi TEFA dalam hal operasional dan standarisasi kualitas pekerjaan di Pos AHASS TEFA.

Beragam layanan purna jual bagi konsumen hadir di Pos AHASS TEFA. Di antaranya seperti pengerjaan perawatan berkala dan penggantian oli serta suku cadang motor Honda. Guna menjaga kualitas hasil kerja dan suku cadang yang digunakan, setiap Pos AHASS TEFA diawasi secara langsung oleh mekanik AHASS yang telah bekerjasama.

Konsep TEFA hadir di sekolah SMK mitra binaan AHM yang telah memiliki status Grade A+ dan menjadi sekolah Tempat Uji Kompetensi (TUK). Grade A+ merupakan standar tertinggi yang ditetapkan AHM untuk SMK mitra binaan dalam memenuhi fasilitas sarana dan prasarana yang meliputi ruang praktik, kelengkapan laboratorium, variasi unit sepeda motor serta tools dan perlengkapan praktik. Tenaga pengajar atau guru juga diwajibkan memenuhi kompetensi sesuai standar sertifikasi dari AHM.

Program pengembangan pendidikan vokasi telah dilakukan AHM sejak 2010 dengan mengembangkan dan mengimplementasikan kurikulum TBSM Astra Honda. Hingga Juni 2022, AHM mempunyai 715 SMK TBSM Astra Honda yang tersebar di 34 Provinsi di seluruh Indonesia. Di antara total sekolah binaan tersebut, AHM telah memiliki 84 TUK yang dapat dimanfaatkan oleh siswa siswi SMK mitra binaan AHM yang ingin mengikuti UKK Astra Honda.

   Baca Juga: Honda Rilis Model Terbaru MSX 125 Grom, Fiturnya Makin Canggih

Ahmad Muhibbuddin sebagai General Manager Corporate Communication AHM mengungkapkan program TEFA ini dikembangkan dalam upaya membawa suasana industri ke sekolah. Tujuannya agar para peserta didik mampu mengimplementasikan pengetahuan dan keterampilan teknikalnya dalam suasana dan standar kerja industri yang sesungguhnya.

"Sesuai dengan semangat Sinergi Bagi Negeri dalam mengembangkan kualitas sumber daya manusia Indonesia, kami berusaha membekali para peserta didik dengan pengalaman lebih mendalam sesuai dengan praktik profesional yang ada di industri sepeda motor. Kami berharap Pos AHASS TEFA bisa hadir secara bertahap di SMK mitra binaan AHM lainnya dan dapat dimanfaatkan juga oleh para konsumen sepeda motor Honda untuk medapatkan layanan purna jual yang berkualitas," ucap Muhib, sapaannya.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Stefan Bradl Turun di Final MotoGP 2024, Pakai Livery 2025?

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 2 jam yang lalu

Debut di GJAW 2024, Cek Lagi Harga dan Promo Scomadi

Scomadi Indonesia menunjukkan keseriusannya dalam memperkenalkan skuter berkualitas tinggi kepada masyarakat Indonesia di GJAW 2024

Berita | 4 jam yang lalu

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Dengan keberagaman merek dan model yang hadir, GJAW 2024 memberikan banyak pilihan bagi pengunjung untuk memilih sepeda motor.

Berita | 5 jam yang lalu

GJAW 2024 Tawarkan Pengalaman Test Ride Motor Terbaru, Ini Caranya

Bagi Anda yang berencana hadir, jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba langsung sepeda motor idaman di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024.

Berita | 8 jam yang lalu

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

Kenaikan PPN menjadi 12 persen pada 2025 adalah tantangan sekaligus peluang, tergantung bagaimana pelaku pasar beradaptasi dengan perubahan kebijakan ini?

Berita | 8 jam yang lalu

Resmi Digelar, Segini Harga Tiket MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance (MUF) GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 resmi terselenggara pada Jumat (22/11) hingga Minggu (1/12) di ICE BSD.

Beranda Trending Motor Listrik