OTORIDER - Vespa GTV 2023 menjadi produk terbaru yang diluncurkan oleh PT Piaggio Indonesia. Skuter ini dirilis ke Tanah Air pada Jumat (1/9). Memiliki balutan warna Beige Sabbia, Vespa GTV generasi anyar tersebut dibanderol sebesar Rp 176 juta OTR Jakarta.
Vespa GTV mengandalkan mesin satu silinder 300 cc hpe (high performance engine) dengan pendingin cairan dan injeksi elektronik. Tenaga yang dihasilkannya sebesar 23,4 dk pada 8.250 rpm dan torsi 26 Nm pada 5.250 rpm.
Baca Juga: Tabel Klasemen MotoGP 2023 Usai Balap Sprint Catalunya
"Vespa GTV baru ini merupakan kombinasi luar biasa unik yang menggabungkan warisan bergaya klasik dengan semangat balap legendaris, berbalut gaya modern yang mengesankan. Kendaraan roda dua ini menjadi teman yang sempurna untuk mengendarai sisi lain legenda yang abadi," kata Marco.
Baca Juga: Cek Status Uji Emisi Kendaraan di Situs Ini
Di area kaki-kaki, Vespa GTV 2023 menggunakan roda berukuran 120/70-12 di depan serta 130/70-12 di belakang. Kedua roda tersebut dipadu dengan rem cakram 220 mm dan fitur ABS dual-channel serta ASR (Anti Slip Regulation).
Berikut detail spesifikasi lengkap dari Vespa GTV 2023:
P x L: 1.975 x 775 mm
Jarak Sumbu Roda: 1.375 mm
Kapasitas Tangki Bensin: 8,5 L
Mesin: Satu silinder, high performance engine (hpe), 4-Tak, 4-katup, pendingin cairan
Kapasitas: 278 cc
Daya Maksimum: 17,5 kW (23,4 dk)/ 8.250 rpm
Torsi Maksimum: 26 Nm/ 5.250 rpm
Transmisi: Otomatis
Suspensi Depan: Single arm fork with coil spring and single shock absorber
Suspensi belakang: Double hydraulic shock absorber with preload adjustable on 4-positions
Ban Depan: 120/70-12
Ban Belakang: 130/70-12
Rem Depan: Cakram 220 mm
Rem Belakang: Cakram 220 mm
Sistem pengereman: ABS dual-channel, ASR (Anti Slip Regulation)
(*)