PEVS 2023, Waktu yang Tepat Beli Motor Listrik Subsidi

Dipublikasikan : Jumat, 24 Maret 2023 17:00

Pelaksanaan PEVS 2023 perlu dimanfaatkan oleh masyarakat di tengah hadirnya subisidi pembelian kendaraan listrik dari pemerintah

PEVS 2023, Waktu yang Tepat Beli Motor Listrik Subsidi

Sejak 20 Maret 2023 masyarakat Indonesia sudah bisa membeli motor listrik yang diberi potongan harga sebesar Rp 7 juta. Kuota yang diberikan sendiri terdapat 1 juta motor listrik baru serta konversi. 

Rinciannya, pada 2023 untuk 200.000 unit motor listrik baru dan 50.000 unit motor konversi. Sedangkan, pada 2024 untuk 600.000 unit motor listrik baru dan 150.000 unit motor konversi. Insentif kendaraan listrik yang diberikan pemerintah diyakini menjadi momen tepat masyarakat untuk mulai memiliki kendaraan listrik.

Setelah lebaran nanti, juga akan ada pameran otomotif yang fokus pada kendaraan listrik yakni PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2023. Ajang ini dijadwalkan digelar pada 17-21 Mei 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Ketua Umum PERIKLINDO, Moeldoko dalam keterangan resmi, Jumat (24/3) mengatakan pelaksanaan PEVS 2023 perlu dimanfaatkan oleh masyarakat di tengah hadirnya subisidi pembelian kendaraan listrik dari pemerintah untuk mempercepat ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air.

"Penyelenggaraan PEVS 2023 menjadi momentum yang tepat, baik bagi pelaku bisnis untuk menyampaikan literasi mengenai kendaraan listrik itu sendiri, serta bagi masyarakat yang minat untuk memiliki kendaraan listrik," kata Moeldoko.

   Baca Juga: Gesits Pastikan Semua Tipe Motor Listrik Dapat Subsidi

Nantinya, penyelenggaraan PEVS 2023 ditargetkan menjadi salah satu media yang efektif dalam membantu mensosialisasikan berbagai insentif kebijakan pemerintah khusus kendaraan listrik kepada masyarakat umum. Sementara itu, Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) Kemenperin, Taufiek Bawazier mengungkapkan ada 8 perusahaan dengan 13 model motor listrik yang saat ini mendapat subsidi.

"Jumlah perusahaan motor listrik dengan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) 40% hari ini 8 perusahaan untuk 13 model. Teman-teman manufaktur sudah bisa akses," ujar Taufiek dalam konferensi pers mengenai bantuan pemerintah dan insentif fiskal untuk KBLBB yang disiarkan melalui YouTube Kementerian Maritim dan Investasi di Jakarta, Senin (20/3).

   Baca Juga: Pemberian Subsidi Motor Listrik Hanya Berlaku Dua Tahun

Berikut merek dan jenis motor listrik yang mendapat subsidi:

1.  Gesits G1 A/T (TKDN 46,73%)
2.  United T1800 A/T (TKDN 56,89%), TX3000 A/T (TKDN 57,19%), dan TC1800 A/T (TKDN 57,02%)
3.  Smoot Elektrik Tempur (TKDN 47,61%) dan Zuzu (TKDN 47,88%)
4.  Volta 401 (TKDN 47,36%)
5.  Selis E-Max (TKDN 53,69%) dan Agats (TKDN 53,37%)
6.  Viar New Q1 (TKDN 50,26%)
7.  RAKATA X5 (TKDN 54,17%) dan S9 (TKDN 55,78%)
8.  Polytron PEV 30M1 A/T (TKDN 45,31%)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 12 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 15 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 16 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 17 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Berita | 18 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Ada 3 Juta Unit Yamaha NMax Terjual di Indonesia

Di bulan April 2025 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan satu dekade eksistensi skuter premium andalan mereka Yamaha NMax.

Beranda Trending Motor Listrik