Pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 akan digelar pada 10 hingga 19 Maret mendatang di JCC Senayan, Jakarta Pusat. Gelaran GJAW tahun ini bakal hadir lebih lama, yakni selama 10 hari. Alasannya, guna memberikan lebih banyak kesempatan bagi pengunjung untuk mengeksplorasi identitas baru pameran GJAW x Lifestyle. Pada GJAW 2022 sendiri pameran hanya berlangsung sembilan hari.
Untuk bisa mengunjungi pameran ini, pembelian tiket dilakukan melalui e-commerce Blibli. Harga tiket untuk kategori Advance Tickets weekdays (Senin-Jumat) dijual sebesar Rp 40.000 dan weekends (Sabtu-Minggu) Rp 60.000.
Baca Juga: Aprilia Taureg 660 Taklukkan Jalur Off-Road Gunung Bromo
Sementara kategori Regular Tickets, untuk weekdays dijual dengan harga Rp 50.000 dan weekends Rp 70.000. Untuk pembelian tiket presale, akan mendapatkan diskon 50 persen melalui aplikasi Blibli atau bisa dibeli dengan harga Rp 20.000.
Pameran GJAW 2023 mengusung konsep GJAW X Lifestyle 2023, yang berfokus pada peluncuran kendaraan terbaru dan juga promo. GJAW 2023 akan diikuti sejumlah merek otomotif dan industri pendukungnya.
Baca Juga: Mengapa Hanya Volta, Gesits, dan Selis yang Mendapat Bantuan Subsidi Motor Listrik?
Para pengunjung pun tidak hanya akan disuguhkan dengan pameran kendaraan saja. Karena mengusung konsep lifestyle, GJAW 2023 juga menampilakan hiburan seperti live music dari musisi ternama Indonesia, fashion show serta food and beverage.