Mengapa Hanya Volta, Gesits, dan Selis yang Mendapat Bantuan Subsidi Motor Listrik?
Sebab, motor maupun mobil listrik yang mendapat bantuan pemerintah itu harus diproduksi di Indonesia dengan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) minimal 40%.
Dalam pengumuman kebijakan bantuan subsidi dari pemerintah, terdapat tiga produsen motor listrik yang berhak menerimanya. Ketiga produsen itu terdiri dari Volta, Gesits, dan Selis.
Jumlah motor listrik yang berhak menerima bantuan sendiri sebanyak 200.000 unit serta dimulai pada 20 Maret 2023. Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita menyebutkan tidak semua kendaraan listrik mendapat bantuan.
"Untuk kendaraan roda empat atau mobil sekarang ada dua produsen, Hyundai Ioniq 5 dan Wuling Air EV itu kami usulkan untuk sejumlah 35.900 unit dan motor ada tiga - Volta, Gesits, dan Selis. Kendaraan tersebut yang sudah melakukan produksi di dalam negeri," papar Agus dalam konferensi pers Bantuan Subsidi Kendaraan Listrik yang disiarkan secara daring, Senin (6/3).
Baca Juga: Mulai Rp 80 Ribuan, AHM Luncurkan Apparel HRC Baru di WSBK Mandalika
Bukan tanpa alasan baru ketiga produsen itu yang mendapat subsidi. Sebab, motor maupun mobil listrik yang mendapat bantuan pemerintah harus diproduksi di Indonesia dengan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) minimal 40%. "Produsen harus mendaftarkan jenis kendaraan yang telah memenuhi nilai TKDN 40% yang disyaratkan dalam sistem," ujar Agus.
Motor listrik Volta sendiri telah mengantongi sertifikat TKDN per 23 September 2022 dengan nomor 4648/SJ-IND.8/TKDN/9/2022. Motor ini diklaim sudah melampaui target minimum TKDN dengan nilai 47,36 persen. Volta pun menjual beberapa jenis motor listrik seperti S401, Mandala, hingga Virgo.
Baca Juga: Bakrie Group Kenalkan Motor Listrik untuk Kaum Perempuan
Untuk motor listrik Gesits, PT Wika Industri Manufaktur telah mengantongi sertifikat TKDN bernomor 810/SJ-IND.8/TKDN/4/2021 per 14 April 2021. Gesits G1 yang dirakit di Bogor, Jawa Barat mempunyai nilai TKDN 46,73 persen. Terbaru, mereka mengeluarkan produk Gesits Raya yang meluncur di IIMS 2023 beberapa waktu lalu.
Selanjutnya, Selis yang telah memenuhi tingkat komponen dalam negeri dengan nilai 53,69 persen. Motor listrik produksi Tangerang itu telah mengantongi sertifikat TKDN bernomor 5034/SJ-IND.8/TKDN/10/2022. Selis, produsen motor listrik asli Indonesia ini menawarkan beberapa pilihan motor listrik. Di antaranya E-max, Agats hingga Go Plus sebagai varian termahalnya.