XSR 155 menjadi salah satu produk bergaya heritage yang dihadirkan Yamaha ke Indonesia. Berkendara dengan XSR 155 sendiri diklaim Yamaha merupakan ekspresi gaya hidup yang diwujudkan melalui custom lifestyle dan hobi touring. Oleh sebab itu, Yamaha memadukan hal tersebut dengan menggelar aktivitas 'XSR 155 Motoride'.
Acara ini diadakan bersama konsumen XSR 155 yang sudah melakukan custom atau modifikasi motornya pada Sabtu (23/1). Exclusive mini-touring terbatas ini pun dilakukan dengan berkeliling di seputar Jakarta dan berkunjung ke sejumlah bengkel modifikasi yang tergabung dalam Yard Built Indonesia.
Baca Juga: Bisakah Bodi All New CBR150R Digunakan Pada Model Lama?
Selain itu, mereka juga dapat melihat tampilan XSR 155 genre tracker 'Delta Project' dari Katros Garage, modifikasi motor XSR 155 'Rhodey' karya Lemb Inc, dan 'Urban Tracker' yang dibuat oleh 32 Custom. Andi Akbar/Atenx turut mengungkapkan pendapatnya mengenai perkembangan modifikasi XSR 155.
"Perkembangan modifikasi Yamaha XSR 155 di Indonesia sekarang bisa dibilang cukup bagus karena dari pertumbuhan usaha bengkel-bengkel temen-temen modif yang simpel permintaannya cukup banyak. Yang punya XSR 155 yang di-custom cukup banyak ya," ujar Atenx.
Sementara itu, Donny Ariyanto dari Studio Motor menyebutkan event XSR 155 Motoride dan Yard Built Indonesia bagus untuk perkembangan modifikasi. Menurutnya, program ini bisa merangsang minat pengguna XSR 155 untuk dapat gambaran atau inspirasi ketika ingin melakukan custom atau modifikasi.
Baca Juga: Harga Terbaru Royal Enfield Interceptor 650 (Januari 2021)
"Acara ini tentunya acara yang ditunggu-tunggu oleh rider XSR 155. Event XSR 155 Motoride ini adalah event riding resmi pertama Yamaha yang saya ikuti. Saya merasa mendapat banyak tambahan wawasan dan jaringan dari event ini. Harapannya ke depan bakal lebih sering diadakan dan lebih besar lagi, atau bekerjasama dengan komunitas XSR yang sudah berkembang," kata Rangga Gusman Rusmana, konsumen XSR 155.