Selain Finlandia dan Indonesia, ternyata masih banyak negara yang tertarik untuk menggelar balap MotoGP pada 2017. Hal ini diakui menjadi tantangan tersendiri bagi panitia di Indonesia untuk menunjukan keseriusannya.
Seperti dikatakan Advisor PT Sarana Sirkuitindo Utama selaku pengelola Sirkuit Sentul, Irawan Sucahyono saat dihubungi OTORIDER.COM. "Ada lima negara, termasuk Indonesia yang berpotensi menggelar MotoGP 2017. Kalau kita lengah, mereka siap mengisi slot tersebut," bukanya.
Beberapa negara yang sudah sangat siap adalah Austria dengan sirkuit Red Bull Ring, Finlandia dengan Kymi Motorsport Parks. Serta dua negara Asia lain, yakni Thailand dan India.
"Kalau Eropa, mereka kalah di market motor. Tapi India, mereka bahkan sudah punya tim Mahindra di Moto3," jelasnya.
Irawan mengakui, kalau Indonesia masih optimis menggelar balapan tersebut karena dukungan semua pihak sangat besar. "Yang jelas, kami harus profesional, khususnya dari sisi waktu. Tak bisa lagi budaya telat diterapkan, karena sudah banyak yang siap menggelar MotoGP tahun 2017 nanti," pungkasnya. (ototider.com)