Paulo Goncalves berhasil memperbaiki pencapaiannya di Etape 4 Dakar Rally 2016. Setelah pada Etape 3 pembesut Honda ini hanya finish di urutan kedua, kali ini (6/1) Goncalves menjadi rider pertama yang menyentuh garis finish.
“Ini adalah Etape marathon yang pertama bagi saya dengan permulaan yang kencang. Saya riding dekat (Kevin) Benavides sebelum berhenti untuk isi bahan bakar, tapi setelah itu saya malah mengalami kesalahan pada area kendali kecepatan dan kehilangan waktu,” seru Goncalves.
“Kemudian saya menyerang untuk memperpendek jarak,” pembalap asal Portugal itupun berhasil menghasilkan jarak yang cukup dekat dengan seterunya.” Tadi itu adalah hari yang bagus, membawa motor kembali dengan selamat sampai finish tentu adalah hal krusial. Saya senang atas pencapaian saya dan Honda.”
Di Etape 4 ini para pembalap melahap rute tempuh secara marathon. Trek di dalam kota San Salvador de Jujuy ini dibuat sepanjang 429 Km. (otorider.com)
Hasil Etape 4 Dakar Rally 2016
1. Paulo Goncalves Honda 4 jam 7,19 menit
2. Ruben Faria Honda 4 jam 9,54 menit
3. Kevin Benavides Honda 4 jam 9,56 menit