Menjelang paruh musim MotoGP 2017, gosip perpindahan rider mulai santer terdengar. Kali ini dari kubu Suzuki dan Aprilia. Di mana Andrea Iannone yang kurang kompetitif bersama Suzuki Ecstar dikabarkan akan berpindah ke tim Aprilia Gresini untuk menggantikan Sam Lowes yang jauh lebih kalah kompetitif.
Tentu tak ada asap kalau tak ada api. Kabar ini diembuskan langsung oleh bos Aprilia, Romano Albesiano yang menyatakan jika Sam Lowes tidak mengalami kemajuan apa pun. Padahal, pihaknya sudah mati-matian mendukung Lowes, namun hasilnya tak sepadan.
"Kami mendukungnya (Lowes) dan berharap bisa memperlihatkan perkembangan. Tapi di sisi lain, kami harus mempersiapkan musim depan. Kondisi ini tak akan membantu kami. Sehingga kami akan berbicara dengan pembalap lainnya karena hal ini," ucap Albesiano disela tes resmi MotoGP Catalunya (12/6).
"Saya punya dua tahun kontrak bersama Suzuki. Dan saya menerima tantangan untuk terus di sini," papar pembalap asal Italia tersebut yang menyatakan jika menjadi tantangan besar untuk membuat Suzuki GSX-RR selevel dengan tunggangan top lain. (otorider.com)