Kabar terkait apa yang akan dilakukan Jorge Lorenzo usai pensiun kini terjawab sudah. Ia resmi bergabung bersama Yamaha sebagai pembalap tes untuk musim 2020.
Sebelumnya, juara dunia lima kali ini telah mengumumkan untuk pensiun musim lalu setelah membela Repsol Honda. Lorenzo juga mengatakan bahwa meskipun memutuskan pensiun, ia akan kembali lagi ke paddock.
Baca Juga: Pilihan Apparel Jaket dan Celana Riding Dari Komine
Tak butuh waktu lama, pria berusia 32 tahun ini akan langsung bekerja melakukan pengujian pada motor YZR-M1. Ia akan terlibat dalam MotoGP shakedown test, di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 2-4 Februari mendatang.
"Tentu saja, kami senang menyambut Jorge kembali di Yamaha. Ketika kami tahu bahwa Jorge akan menghentikan karier balapnya yang aktif, kami segera mulai mempertimbangkan untuk membuat proposal agar dia bergabung dengan kami,” kata Lin Jarvis, Managing Director of Yamaha Motor Racing seperti diberitakan Crash.
Baca Juga: Terdepak dari Yamaha, Apa Keputusan Valentino Rossi ke Depan?
Lorenzo juga mengaku senang bisa kembali ke Yamaha. Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya ingin untuk selalu tetap terlibat dalam MotoGP dan kembali ke paddock.
"Kembali ke Yamaha membawa serta beberapa kenangan indah. Saya ingin melakukan yang terbaik untuk masa depan Yamaha, dan saya berharap pengalaman berkendara saya akan membantu para insinyur dan pembalap Yamaha untuk membawa gelar tersebut kembali ke Yamaha," ucap Lorenzo.