Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Raih Podium Satu dan Dua MotoGP Europe, Suzuki Ecstar Kembali Catat Sejarah

Selasa, 10 November 2020
Thio Pahlevi

Hasil gemilang diraih oleh dua pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins pada saat menjalani MotoGP Europe 2020 akhir pekan kemarin. Di balapan tersebut, keduanya berhasil meraih podium pertama dan kedua. Hasil ini juga sekaligus menguatkan posisi Mir di puncak klasmen perebutan gelar juara dunia MotoGP 2020.

Berkat kemenangan ini, tim Suzuki Ecstar juga kembali mencatatkan sejarah. Selain meraih tiga podium ganda berturut-turut, kemenangan tersebut menandai pertama kalinya Suzuki meraih hasil 1-2 sejak GP Jerman pada 1982 silam.

   Baca Juga: Yamaha Luncurkan New e-Vino di Jepang, Harganya Rp 35 Jutaan!

Mir menambahkan, kemenangan tersebut memberinya dorongan ekstra, terutama setelah akhir pekan yang sulit dalam hal kondisi. "Segalanya masih dekat di puncak, jadi saya harus tetap fokus dan terus bekerja untuk akhir pekan depan," ucapnya.

Sementara itu, Alex Rins juga merasa senang dengan hasil yang diraihnya pada MotoGP Europe kemarin. Sempat memimpin balapan selama beberapa putaran, Rins harus merelakan posisinya karena berhasil dilewati oleh Mir.

   Baca Juga: Daftar Harga Terbaru Motor Honda (November 2020)

"Saya memimpin untuk sebagian besar balapan, dan saya berharap untuk memimpin dari awal hingga akhir, tapi saya kehilangan satu gigi di tikungan 11 pada lap ke-17, saya melebar dan Joan berhasil melewatinya. Begitu dia berada di depan, sangat sulit untuk tetap bersamanya, meskipun saya mencoba, karena kecepatannya sangat bagus. Tetapi meskipun hasilnya tidak sempurna untuk saya, itu adalah hari yang fantastis untuk tim," kata Rins.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Terbaru

Motor Listrik | 7 jam yang lalu

Jokowi: Indonesia Baru Bisa Produksi Motor Listrik 100 Ribu Unit

Motor Listrik | 8 jam yang lalu

Selain Jakarta, Pameran Kendaraan Listrik Hadir di Surabaya dan Medan

Berita | 1 hari yang lalu

Harga BBM Shell, Vivo, dan BP-AKR Naik, Pertamina Tetap Sama

Motor Listrik | 1 hari yang lalu

Seharga Ponsel, ZPT Nimbuzz Jadi Motor Listrik Termurah di PEVS 2024

Motor Listrik | 1 hari yang lalu

Tawarkan Baterai Lokal, Harga Motor Listrik Gesits Bisa Murah
Beranda Trending Motor Listrik