Yamaha Sunday Race merupakan ajang balap resmi yang dihadirkan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Sejak berlangsungnya pandemi Covid-19, ajang balap ini pun dihentikan. Namun kini, Ikatan Motor Indonesia (IMI) mendukung berlangsungnya kegiatan tersebut.
Dukungan tersebut diberikan oleh Ketua IMI langsung yakni Bambang Soesatyo alias Bamsoet. Dengan catatan, penyelenggaraan acara harus menyesuaikan dengan protokol kesehatan yang ketat. Satu di antaranya, balapan harus dilakukan tanpa penonton.
Baca Juga: Marc Marquez Mulai Latihan Naik Motor Kecil Sebelum Balapan
Dengan diberikannya izin untuk ajang balap Yamaha Sunday Race, Yamaha Indonesia berkomitmen memajukan dunia balap Indonesia. Satu di antaranya adalah dengan meningkatkan kualitas penjenjangan karir terhadap pembalap binaan. Satu di antaranya adalah terhadap Galang Hendra dan para pembalap Yamaha Racing Indonesia lainnya.
Baca Juga: Valentino Rossi Semakin Cepat di Tes Qatar MotoGP 2021
Sebagai tambahan informasi, Yamaha sendiri memiliki beberapa ajang balap untuk para pecinta kecepatan di Indonesia. Di antarnaya adalah yamaha Cup Race, Yamaha Sunday Race dan Yamaha Endurance Race Festival.