Kontrak Segera Berakhir, Alex Marquez: Motivasi Bagi Saya

Dipublikasikan : Selasa, 1 Maret 2022 12:05
Penulis : Thio Pahlevi

Di musim ini, sejumlah pembalap memasuki masa akhir kontrak bersama timnya. Satu di antara para pembalap tersebut adalah Alex Marquez dengan LCR Honda.

Kontrak Segera Berakhir, Alex Marquez: Motivasi Bagi Saya

MotoGP 2022 bakal segera digelar di Losail, Qatar pada akhir pekan nanti. Di musim ini, sejumlah pembalap memasuki masa akhir kontrak bersama timnya. Satu di antara para pembalap tersebut adalah Alex Marquez dengan LCR Honda.

Alih-alih tertekan, Alex menganggap akhir masa kontraknya sebagai motivasi. Ia menilai segala kemungkinan akan terbuka ke depannya. Namun di satu sisi, adik dari Marc Marquez tersebut mengaku senang berada di LCR Honda.

   Baca Juga: Konsumsi BBM Yamaha Fazzio vs Honda BeAT, Irit Mana?

"Lebih dari tekanan, itu motivasi bagi saya. Hampir semua kontrak habis, semuanya akan terbuka. Itu motivasi untuk mendapatkan tempat yang bagus atau mempertahankannya, karena saya juga sangat senang di sini," ujar Alex dikutip dari PaddockGP.

Pembalap bernomor 73 ini mengatakan keputusan masa depannya tetap berada di diri sendiri. Ia menilai segalanya bergantung pada kemampuan yang dimiliki seorang pembalap. Jelang musim anyar, Alex mengaku hanya ingin bekerja keras dan mendapatkan hasil yang bagus.

   Baca Juga: Hasil Tes Akselerasi Yamaha Fazzio Hybrid-Connected, Seberapa Cepat?

"Pada akhirnya, masa depan saya ada di tangan saya. Ini adalah hal yang indah ketika Anda tidak bergantung pada siapa pun dalam hidup Anda. Itu tergantung pada keahlian Anda, di tangan Anda. Saya percaya pada kerja keras. Saya yakin kami siap untuk Qatar, untuk bisa berjuang demi hasil yang bagus. Kemudian kita akan lihat. Semuanya terbuka, saya tidak berbicara dengan siapa pun, itu tugas Emilio (Alzamora, manajernya-Red). Tugas saya adalah memberikan performa yang baik di trek. Hanya itu yang bisa saya lakukan untuk masa depan saya," kata Alex.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 58 menit yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 14 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 16 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 17 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 19 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Beranda Trending Motor Listrik