Jika Anda mudik tanpa membawa motor, coba perhatikan dulu lokasi parkir motor Anda. Jangan sampai Anda parkir motor di dekat genangan oli. Kenapa?
Pasalnya, oli dan ban motor yang notabene terbuat dari karet wajib diletakkan berjauhan. Karena zat kimia pada oli terbilang ganas pada lapisan karet ban.
Seperti dikatakan Aries Abdullah, Business Support Manager PT Gajah Tunggal Tbk, produsen ban motor Zeneos dan IRC. "Usahakan jika motor ditinggal mudik, jangan diparkir dekat dengan genangan oli. Memang, oli tidak membuat karet ban getas, tapi sebaliknya, karet justru menjadi lembek," ucapnya.