Cafe Racer Kekar Kawasaki W175 Ala Katros Garage

Dipublikasikan : Senin, 11 Maret 2019 19:40
Penulis : Hafiz Raka Wibisono

Kawasaki W175 memang terkenal dengan motor yang paling banyak digunakan untuk bahan modifikasi Kustom. Bengkel Kustom Katros Garage mengubah Kawasaki W175 dengan konsep Cafe Racer.

Cafe Racer Kekar Kawasaki W175 Ala Katros Garage

Kawasaki W175 kian banyak dincar untuk bahan modifikasi kustom kulture. Wajar, motor ini memang punya desain retro yang rangkanya tidak banyak lekukan tajam ala motor sport zaman sekarang. Berbagai aliran modifikasi bisa diaplikasikan untuk motor ini. Salah satu yang menarik dilakukan oleh gerai custom Katros Garage. Dengan mengusung konsep cafe racer, Kawasaki W175 ini menjadi lebih gagah dan kekar.

Motor ini disulap menjadi lebih gambot dari standarnya. Hal ini berkat penggunaan pelek jari-jari berukuran 2.50 inci dan dibalut dengan ban Shinko berukuran 5.00 di depan.  Makin kekar, sekaligus mewadahi pelek yang lebih besar, Andi 'Atenx' Akbar, sang builder juga harus mengubah kaki-kaki depan. Sekarang menggunakan suspensi upsidedown berukuran 41 mm dengan kelir emas yang membuat tampilannya kian mentereng.

aca Juga : Modifikasi Bobber Benelli Patagonian Eagle ala Katros Garage, Ganteng Banget!

Pada bagian belakang motor ini, tidak ada ubahan yang signifikan. Karena memang basis rangka motor ini sudah cocok untuk untuk modifikasi berkonsep cafe racer. Ubahan hanya dilakukan pada jok dengan motif Diamond. Jok ini sebenarnya tersedia sebagai komponen modifikasi yang disebut Custom Kit khusus W175 ala Katros Garage. 

Baca Juga : Kawasaki Siapkan Aksesori Orisinal W175 Cafe, Inilah Besaran Harganya

Turun ke bawah, untuk memperkuat kesan racy, footsteep pada motor ini pun diubah menjadi model underbone khas motor-motor balap. Selanjutnya untuk urusan kaki-kaki, suspensi belakang diganti menggunakan merk YSS ukuran 340 berkelir hitam.

Penggantian suspensi itu juga dibarengi dengan roda belakang. Masih menggunakan pelek tipe jari-jari namun ukurannya lebih lebar dari depan, tepatnya 3.00 inci. Pelek hitam itu dibalut dengan ban merek dan ukuran sama dengan depan.

 

Data Modifikasi Kawasaki W175 Cafe Racer Katros Garage :

Pelek     : 2.50-16 (depan) , 3.00-16 (belakang)

Ban        : Shinko E270 5.00-16

Sokbreker    : Scarlet upside down (depan), YSS 340 (belakang)

Lampu depan LED Daymaker 5,75inci

Lampu belakang : aftermarket

Setang  : Clip on aftermarket

Spidometer : Aftermarket digital

Knalpot : Full system Custom Kit Muffler by Katros Garage

Spatbor: Handmade by Katros Garage, plat galvanis 1,2 mm

Footstep : Underbone aftermarket

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Jangan Khawatir! Bengkel AHASS di Jakarta dan Tangerang Tetap Buka Selama Libur Lebaran

#2

Rayakan Ramadan, ZuttoRide Indonesia Tawarkan Harga Spesial

#3

Suzuki GSX-R150 2025 Dirilis Diam-Diam, Harga Mulai Rp 35 Jutaan

#4

Mengenal Empat Model Honda Beat 2025, Harga Mulai Rp 18,53 juta

#5

Begini Tampang Baru Suzuki GSX-S150 2025, Harga Rp 32 Jutaan

Terbaru

Berita | 5 jam yang lalu

Honda G Concept, Awal Mula Pengembangan Motor Dengan Rangka eSAF

Rangka eSAF (Enhanced Smart Architecture Frame) saat ini menjadi andalan beragam skuter matik Honda.

Sport | 6 jam yang lalu

Alex Márquez Lagi Santai MenikmatiPuncak Klasemen MotoGP 2025

Meskipun posisinya masih rawan tergeser, Alex mengungkapkan kebahagiaannya atas prestasi ini dan berharap dapat terus mempertahankan performanya.

Berita | 8 jam yang lalu

Perang Moge Adventure Touring 1.000 Cc, Ada Apa Saja di Pasar Indonesia?

PT JLM Auto Indonesia selaku distributor resmi Harley-Davidson di Indonesia mengumumkan untuk merevisi harga jual moge penjelajah mereka, Pan America Special.

Tips & Modifikasi | 10 jam yang lalu

Tips Merawat Motor Usai Dipakai Perjalanan Jauh

Merawat motor setelah perjalanan jauh sangat penting untuk menjaga performa dan umur panjang kendaraan.

Berita | 1 hari yang lalu

Mengenal Empat Model Honda Beat 2025, Harga Mulai Rp 18,53 juta

Tahun lalu PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan All New Honda BeAT series terbaru melalui sentuhan desain compact teranyar dan beragam fitur canggih.

Beranda Trending Motor Listrik