Ban Cepat Habis dan Rusak? Begini Solusinya

Dipublikasikan : Jumat, 28 Februari 2020 08:00
Penulis : Thio Pahlevi

Agar ban tak cepat mengalami aus atau bahkan rusak, ada beberapa hal mudah yang bisa dilakukan. Nah, apa saja solusinya?

Ban Cepat Habis dan Rusak? Begini Solusinya

Komponen motor yang bersentuhan langsung dengan jalanan adalah ban. Kondisi ban yang optimal tentu akan menjaga handling, daya cengkram, hingga kenyamanan motor itu sendiri.

Agar ban tak cepat mengalami aus atau bahkan rusak, ada beberapa hal mudah yang bisa dilakukan. Nah, apa saja solusinya?

   Baca Juga: Basis Mesin Sama, Lebih Kencang Honda BeAT Baru atau Genio?

Pertama, pastikan ukuran ban yang digunakan sudah sesuai dengan rekomendasi pabrikan. Selain itu, perhatikan juga arah rotasi ban saat melakukan pemasangan.

"Pengguna motor juga diwajibkan untuk secara rutin melakukan pengecekan tekanan angin ban sesuai dengan standar yang dibutuhkan," kata Ade Rohman, Asisten Manajer Technical Service PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku Main Dealer Motor Honda dalam keterangan resmi yang diterima OtoRider.

Lebih lanjut, tekanan angin yang berlebihan atau justru kurang dapat menyebabkan motor menjadi tidak stabil saat dikendarai dan membuat ban akan cepat rusak. Ade juga menghimbau untuk tidak menggunakan ukuran ban yang tak sesuai rekomendasi.

   Baca Juga: Hari Terakhir Tes Qatar, Marc Marquez Coba Pakai Winglet 2019

"Jangan sampai menggunakan ban bagian depan digunakan di belakang dan sebaliknya karena akan berpengaruh terhadap handling atau kenyamanan juga keamanan atau keselamatan pada saat berkendara," jelas Ade.

Ade menambahkan, hindari juga penggunaan cairan pengkilap ban secara berlebihan dan cucilah ban ketika kotor sebelum motor kembali disimpan.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 6 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 9 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 10 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 11 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Berita | 13 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Ada 3 Juta Unit Yamaha NMax Terjual di Indonesia

Di bulan April 2025 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan satu dekade eksistensi skuter premium andalan mereka Yamaha NMax.

Beranda Trending Motor Listrik