Turing jarak pendek maupun panjang tentunya bisa menjadi salah satu kegiatan untuk melepas penat. Tak hanya sendiri, turing umumnya dilakukan bersama-sama. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika turing bersama rombongan.
Agar perjalanan tetap aman dan nyaman, salah satu hal yang perlu dipahami adalah kode atau isyarat dasar ketika melakukan turing. Ludhy Kusuma selaku Safety Riding Development Section Head PT Daya Adicipta Motora pun memberikan penjelasannya.
Baca Juga: Motor Naked Sport Benelli 302S Segera Meluncur 2021?
Ludhy menambahkan, kode ini nantinya akan diberikan Road Captain sebagai pemimpin perjalanan. Ketika melakukan turing, Road Captain akan memberikan informasi kepada para anggotanya, seperti kode menghidupkan mesin, adanya jalan berlubang, isyarat berbelok, dan berhenti perlahan.
Nah, berikut beberapa kode atau isyarat dasar yang perlu diperhatikan oleh seluruh anggota konvoi ketika turing:
Baca Juga: Royal Enfield Meteor Diduga Segera Meluncur September
1. Menghidupkan Mesin
Road Captain memberikan sandi dengan cara mengangkat dan mengepalkan tangan kiri bersamaan dengan memutar jari telunjuk. Hal ini mengisyaratkan kepada rombongan untuk menghidupkan motornya.
2. Jalan Berlubang
Road Captain memberikan sandi dengan cara menurunkan tangan kiri yang menandakan bahwa ada jalan yang berlubang saat dilewati oleh rombongan.
3. Berbelok
Road Captain memberikan sandi dengan cara mengangkat tangan kiri lalu mengarahkan pada arah tujuan saat akan berbelok. Isyarat ini dilakukan sebelum berbelok.
Baca Juga: Honda Winner X Dapatkan Sentuhan Ubahan di Negara Tetangga
4. Berhenti Perlahan
Road Captain memberikan sandi dengan mengepalkan tangan kirinya menandakan harus berhenti secara perlahan.
"Selain harus memahami sandi-sandi dalam perjalanan turing menggunakan motor, pengendara juga wajib menggunakan helm, jaket, sarung tangan, dan masker," jelas Ludhy.