Modif Jok All New Yamaha NMax 2020, Gaya XMax Eropa Rp 750 Ribu Saja

Dipublikasikan : Jumat, 20 Maret 2020 13:00

Ternyata gaya modifikasi jok Yamaha NMax yang kerap diaplikasi, masih pas diterapkan pada All New NMax 2020.

Modif Jok All New Yamaha NMax 2020, Gaya XMax Eropa Rp 750 Ribu Saja

All New Yamaha NMax sudah terparkir cantik di garasi, kira-kira apa yang akan Anda lakukan selanjutnya? Bisa jadi, Anda sependapat dengan banyak pengguna NMax lain, sedikit upgrade agar motor tetap nyaman sekaligus mendongkrak tampilan. Salah satu yang bisa Anda lakukan adalah modifikasi jok. Pasalnya, jok mempunyai dimensi cukup besar sehingga akan langsung berpengaruh pada tampilan, meski belum banyak ubahan pada bodi sekalipun.

Untuk itu, Anda bisa pilih banyak ubahan sesuai dengan tema tampilan motor nantinya. Seperti yang dilakukan Samsul, seat maker Red Black di bilangan Aria Putra, Ciputat, Tangerang Selatan. Ternyata pria asal Batang, Jawa Tengah ini sudah mengerjakan dua jok All New Yamaha NMax 2020 pada skutik 155 cc anyar yang masih relatif standar tampilannya. 

  Baca Juga :Harga Perawatan Yamaha All New NMax Diluar Masa Servis Gratis

Modif jok jelas diawali mengukir ulang busa agar cocok desainnya. Terutama di bagian tengah, antara jok pengendara dan penumpang, harus disiapkan cerukan untuk menanam lumbar support. "Jadi sandaran ini dipasang dengan dua baut ke rangka jok,"jelas Samsul. Pria berperawakan gempal ini menambahkan perlu juga membentuk ulang jok bagian penumpang agar bentuknya lebih mengotak.

  Baca Juga Cukup Rp 2,7 Juta, Bisa Bawa Pulang All New NMax Connected/ABS

Selebihnya, tinggal melapis ulang pembungkus jok karena sudah pasti tidak bisa pakai pembungkus jok orisinal. Samsul menggunakan bahan sintetis MBtech. Warna dan corak permukaan bahan cukup beragam. Namun yang biasa dipilih adalah paduan hitam dan silver atau hitam dengan gold.

Berminat modif jok All New NMax Anda? Siapkan dana mulai Rp 750 ribu agar bisa tampil seperti ini. Biar tambah keren, gitu!

 

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid vs Yamaha Gear 125: Ini Bedanya!

#2

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#3

Habis Lebaran, Honda Berikan Promo Motor Matic Hingga Listrik

#4

Ini Jadwal Lengkap MotoGP Qatar 2025, Balapan Tengah Malam

#5

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

Terbaru

Sport | 44 menit yang lalu

Aldi Satya Tampil Moncer di WSSP Assen 2025, di Klasemen Naik 11 Posisi

Hasil memukau didapat oleh pembalap Indonesia, Aldi Satya Mahendra dari ajang balap dunia supersport, WorldSSP 2025 yang berlangsung di sirkuit Assen, Belanda akhir pekan lalu (12-13/4).

Sport | 1 jam yang lalu

Pembalap Muda Indonesia Nyaris Podium di Asia Talent Cup 2025

Pertarungan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2025 putaran pertama resmi dibuka di Qatar akhir pekan lalu (12-13/4). Hasilnya, para pembalap muda Indonesia tampil impresif.

Berita | 2 jam yang lalu

Honda Vario 160 2025 Makin Atraktif Berkelir Kuning, Harga Tembus Rp 38 Juta!

Meski berkesan sporty, namun Honda Vario 160 2025 di Indonesia banyak dihadirkan dengan opsi warna elegan. Tapi hal berbeda hadir di edisi Malaysia yang warna barunya belum lama ini dirilis.

Sport | 3 jam yang lalu

Marco Bezzecchi: Saya Sudah Berikan 100 Persen di Qatar

Seri MotoGP Qatar yang berlangsung di Sirkuit Internasional Lusail akhir pekan lalu ditutup dengan penampilan memukau dari Marco Bezzecchi yang berhasil menempati posisi ke-9.

Motor Listrik | 18 jam yang lalu

Harga dan Spesifikasi Motor Listrik Polytron per April 2025

Polytron, salah satu produsen elektronik dan kendaraan listrik asal Indonesia, terus memperkuat lini produk motor listriknya

Beranda Trending Motor Listrik