Kawasaki Ninja ZX-25R Kustom Cafe Racer menjadi perbincangan hangat di dunia otomotif saat ini. Pasalnya motor 250 cc empat silinder itu mendapatkan perubahan yang cukup ekstrim. Berbeda dari modifikasi beberapa penggunanya yang membuat tampilan motor ini semakin sporty atau racing.
OtoRider pun berkesempatan untuk menemui Kawasaki Ninja ZX-25R kustom Cafe Racer tersebut. Motor milik Arro dengan akun Instagram @arro_gantz telah merubah tampilan motornya di builder lokal bernama Street Art Custom. Modifikasi ini memungkinkannya menjadi Kawasaki Ninja ZX-25R Cafe Racer pertama di Indonesia.
Baca Juga: VIDEO: Kawasaki ZX-25R Modifikasi Kustom Cafe Racer | OtoRider
Selanjutnya beberapa komponen original dari Kawasaki Ninja ZX-25R masih dipertahankan. Di antaranya adalah speedometer, tangki, setang, hingga footstep. Di bagian kaki-kaki juga masih terdapat komponen standar, seperti suspensi depan dan belakang, pelek, dan sistem pengereman.
Baca Juga: Awas! Jangan Lakukan Dua Hal Ini Saat Mencuci Motor
Secara tampilan, Kawasaki Ninja ZX-25R Cafe Racer ini memiliki warna hijau permen atau biasa disebut green candy. Terdapat beberapa komponen berwarna hitam dan grafis desain berwarna putih. Sisanya terdapat beberapa grafis lain seperti tulisan Arro Gantz dan nomor 78.