Modifikasi Yamaha Tracer 900 GT Jadi Supersport R9M!

Dipublikasikan : Senin, 24 Mei 2021 15:00
Penulis : Brian

Yamaha Tracer 900 GT merupakan sebuah motor petualang besar yang dimiliki oleh Yamaha. Ditangan seorang mekanik asal Italia, motor petualang tersebut diubah menjadi sebuah motor supersport.

Modifikasi Yamaha Tracer 900 GT Jadi Supersport R9M!

Yamaha Tracer 900 GT merupakan sebuah motor petualang besar yang dimiliki oleh Yamaha. Ditangan seorang mekanik asal Italia, motor petualang tersebut diubah menjadi sebuah motor supersport. Uniknya tampilan motor supersport modifikasi ini sangat mirip dengan keluarga R-Series dan dinamankan Yamaha R9M.

Dilansir dari MotoSaigon, Modifikasi Yamaha R9M ini dikerjakan oleh seorang mekanik di dealer Yamaha Veneto, Italia. Pembangunan Yamaha R9M ini dilakukan berdasarkan imajinasi sementara basis dari Tracer 900 GT hanya menggunakan mesinnya saja. Sisanya untuk rangka hampir seluruhnya diganti dan fairing juga diubah menjadi mirip dengan supersport R-Series.

   Baca Juga: Inspirasi Modifikasi Royal Enfield Continental GT 650 Bergaya Cafe Racer

Suspensi depan Yamaha R9M ini mengandalkan garpu upside down dari Ohlins, begitu juga dengan suspensi monoshock di belakang. Sistem pembuangan menggunakan Akrapovic terbaru dengan ECU yang telah di-remap yang menyesuaikan kinerja motor supersport. Hasilnya tenaganya mencapai 140 dk yang meningkat 25 dk dari mesin Tracer 900 GT.

Menariknya fairing dan grafis dari Yamaha R9M ini dibuat menggunakan tangan langsung agar sesuai dengan struktur Tracer 900 GT. Meskipun tidak banyak perangkat bodi yang bertumpuk di fairing-nya, tampilannya terbilang cukup minimalis. Terlebih penggunaan buntut tawon alias single seater di bagian belakang membuatnya tampil makin tajam.

   Baca Juga: Setelah Liburan, Ternyata Motor Tetap Perlu Perawatan

Mungkinkah kreasi ini akan menginspirasi Yamaha untuk menghadirkan motor supersport YZF-R9. Mengingat terdapat beberapa basis yang bisa dimanfaatkan seperti MT-09 dan Tracer 900. Ditambah Yamaha belakangan ini telah menghadirkan YZF-R7 yang menggunakan basis dari MT-07.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

Terbaru

Sport | 12 jam yang lalu

Pembalap Indonesia Kuasai Kelas AP250 di Seri Pembuka ARRC 2025

Seri pembuka ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 digelar akhir pekan lalu di Buriram, Thailand (25-27/4).

Berita | 14 jam yang lalu

80 ribu Peserta Ikuti Tekiro Mechanic Competition 2025

Kontes mekanik garapan PT Altama Surya Anugerah melalui brand Tekiro kembali digelar pada 26–27 April 2025 di Kantor Pusat Tekiro, Jakarta.

Berita | 17 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Yuk Kenali Tiga Generasi Yamaha NMax

Yamaha NMax sudah beredar selama 10 tahun di Indonesia. Sudah ada tiga generasi dari skuter matik premium ini yang dipasarkan bukan hanya di Indonesia, tapi juga pasar global.

Sport | 19 jam yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 1 hari yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Beranda Trending Motor Listrik