Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Agar Tidak Dipandang Sebelah Mata, Ini Cara Berkendara Benar Bagi Wanita

Selasa, 15 Oktober 2024
Gemilang Isromi Nuar

Pengendara sepeda motor khususnya wanita, perlu memahami aspek-aspek keselamatan berkendara dan kondisi jalan yang akan dilalui.

Pengendara wanita/Foto: WMS

OTORIDER - Dalam beberapa tahun terakhir, jumlah pengendara sepeda motor wanita atau sering disebut lady bikers, terus meningkat. Meskipun banyak dari mereka yang berpengalaman, tapi tidak jarang ada juga yang mengabaikan keselamatan berkendara. Dimana pengendara lain harus ngerem mendadak demi menghindari yang tiba-tiba belok.

Hal itu seakan merusak citra pengendara wanita yang dianggap semuanya sama buruknya, bahkan dianggap sebagai 'penguasa jalanan. Padahal banyak juga pengendara wanita yang patuh aturan berkendara dengan baik, punya surat berkendara lengkap, hingga punya SIM tanpa nembak.

Pentingnya Keselamatan Berkendara

Kecelakaan di jalan raya dapat terjadi kapan saja, baik itu menyebabkan cedera ringan maupun korban jiwa. Oleh karena itu, pengendara sepeda motor, khususnya wanita, perlu memahami aspek-aspek keselamatan berkendara dan kondisi jalan yang akan dilalui.

Dasar-Dasar Keselamatan Berkendara Bagi Pengendara Wanita

Bagi pengendara Wanita, Agus memberikan beberapa tips keselamatan berkendara yang perlu diperhatikan oleh lady bikers:

Menghidupkan Lampu Sein Sebelum Berbelok
Selalu aktifkan lampu sein untuk memberi informasi kepada pengendara lain sebelum melakukan belokan.

  1. Melihat Spion dan Menjaga Kecepatan
    Periksa spion sebelum berbelok dan jaga kecepatan untuk menghindari kecelakaan yang disebabkan oleh blind spot.
  2. Patuh pada Lampu Merah
    Jangan melanggar lampu merah, meskipun dalam kondisi terdesak.
  3. Jauhi Kendaraan Besar
    Hindari berkendara dekat dengan bus atau truk yang memiliki blind spot besar.
  4. Tetap Tenang Saat Berkendara
    Pastikan untuk tetap tenang dan tidak terburu-buru dalam mengambil keputusan di jalan.

"Untuk dapat berkendara dengan aman, pengendara wanita juga diharapkan dapat menghormati pengendara lain,” papar Agus.

Tips Tambahan untuk Pengendara Wanita

Pengendara wanita juga disarankan untuk tidak membawa barang bawaan yang terlalu banyak. Simpan barang di bagasi sepeda motor untuk menghindari gangguan saat berkendara. Selain itu, tidak menggunakan handphone saat berkendara untuk menjaga konsentrasi dan kewaspadaan.

Pentingnya menggunakan atribut keselamatan, seperti helm, tidak bisa diabaikan, bahkan untuk perjalanan jarak pendek. Dengan memperhatikan aspek keselamatan diri sendiri dan menghormati pengguna jalan lainnya, potensi terjadinya kecelakaan dapat diminimalkan. Keselamatan berkendara bukan hanya tanggung jawab individu, tetapi juga bagian dari menjaga keselamatan bersama di jalan raya. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Berkendara Tanpa Helm di Jalan Protokol Jakarta, Apa Sanksi yang Bisa Dikenakan?

#4

Bahaya Mengendarai Sepeda Motor Tanpa Helm, Risiko Cedera Kepala yang Mengancam

#5

Jorge Martin Bisa Juarai MotoGP 2024 Besok Jika Hal Ini Terjadi

Terbaru

Berita | 1 jam yang lalu

Penjualan Lelang Motor Bekas di JBA Naik Hingga 24 Persen

Dengan pertumbuhan yang konsisten dan berbagai langkah inovatif, JBA Indonesia berhasil tingkatkan penjualan motor bekas.

Berita | 1 jam yang lalu

Tawarkan Ragam Keseruan, GJAW 2024 Siap Digelar Besok

Tahun ini, GAIKINDO menggandeng Mandiri Utama Finance (MUF) sebagai sponsor utama penyelenggaraan MUF GJAW 2024, dengan berfokus mendorong penjualan kendaraan di akhir tahun.

Berita | 5 jam yang lalu

QJ Motor Tunjuk Indonesia Jadi Basis Produksi di ASEAN

Pabrikan motor asal Cina, QJ Motor tampaknya tak ingin tanggung untuk masuk ke pasar Indonesia. Bahkan akan menjadi basis prodkus.

Motor Listrik | 10 jam yang lalu

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

Jika pengembangan ini berhasil, kendaraan listrik dengan baterai buatan dalam negeri diharapkan dapat menjadi solusi yang lebih ekonomis.

Motor Listrik | 11 jam yang lalu

Motor Listrik Honda Bakal Bertambah, Begini Modelnya

Pabrikan motor asal Jepang, Honda tampaknya makin serius dalam pengembangan motor listrik mereka. Keseriusan ini dibuktikan dengan hadirnya dua model baru.

Beranda Trending Motor Listrik