Jakarta Stop Jual Premium, Pertamina Siap Koordinasi Dengan Kementerian ESDM

Rabu, 3 Februari 2016 08:10
Ilham Pratama

Kemarin (2/2) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, alias Ahok mengumumkan adanya surat permintaan pada Pertamina untuk menghentikan penjualan bensin jenis premium di Jakarta.

Jakarta Stop Jual Premium, Pertamina Siap Koordinasi Dengan Kementerian ESDM

Kemarin (2/2) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, alias Ahok mengumumkan adanya surat permintaan pada Pertamina untuk menghentikan penjualan bensin jenis premium di Jakarta.

Toh demikian, Pertamina belum serta merta secara langsung menghentikan pasokan premium ke SPBU di wilayah Jakarta.

Seperti dikatakan Wianda Pusponegoro, Vice President Corporate Communication, PT Pertamina (Persero) yang menyatakan masih akan memasok premium hingga adanya hasil keputusan resmi setelah berkoordinasi dengan Kementerian ESDM.

"Kami masih menanti surat beliau (Ahok) untuk selanjutnya juga berkoordinasi dengan kementerian teknis yaitu ESDM," ujarnya saat dihubungi OTORIDER.com pada Selasa (2/2) malam.

Nantinya jika keputusan final nanti diambil dan disahkan pihaknya siap melakukan penghentian pasokan premium di Jakarta.

"Untuk wilayah DKI Jakarta kami tetap sediakan Pertamax, Pertalite dan Pertamax Plus juga Pertamina dex dan biosolar," pungkasnya. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.