Hesketh Valiant, Punya Mesin 2.100 cc Plus Supercharger!
Ibarat muscle car yang punya ciri khas mesin berkubikasi besar dan peranti pendongkrak tenaga instan, supercharger, maka motor Hesketh Valiant ini memiliki hal yang serupa.

Belum lama ini Hesketh yang merupakan pabrikan motor asal Inggris mengenalkan produk terbaru mereka, Valiant. Ibarat muscle car yang punya ciri khas mesin berkubikasi besar dan peranti pendongkrak tenaga instan, supercharger, maka motor Hesketh Valiant ini memiliki hal yang serupa.
Ya, jangan langsung under estimate soal tampilan Valiant yang retro ala cafe racer. Tapi lihat bagian mesinnya yang menyimpan potensi besar di sektor keluaran tenaga. Ini tak mengherankan, karena di bagian ini Valiant memakai mesin V-Twin keluaran S&S tipe X-Wedge berkapasitas 2.100 cc.
Bukan hanya volume mesin yang terlihat ‘raksasa’, untuk menambah daya, dibenamkan juga supercharger keluaran Rotrex yang ditangani langsung oleh TTS Performance yang dikenal sebagai spesialis peranti penambah tenaga tersebut. Hasilnya, motor ini diklaim memiliki tenaga hingga sebesar 210 dk. Tak berbeda jauh dengan tenaga rata-rata superbike saat ini.
Soal estetika dan kelengkapan lainnya, Valiant dibekali dengan sederet komponen yang terbilang eksotik. Semisal, sasis double-cradle chomoly steel frame dengan swing arm kotak yang mengilap. Suspensi depannya, diberi dua opsi, antara keluaran K-Tech dan Ohlins. Sedangkan sok belakang mengandalkan K-Tech Razor dengan tabung gas reservoir. Untuk pengeremannya dipercayakan pada kaliper enam piston keluaran produsen asal Inggris, Pretech dan spidometer dari Smiths.
Buat yang berminat harap bersabar. Karena Hesketh mengumumkan baru akan menjual Valiant tahun depan. Harga jual di Inggris mencapai 50.000 poundsterling, atau sama dengan Rp 816 jutaan. (otorider.com)