Kenapa Ducati Kembangkan Superbike Bermesin V-4?

Rabu, 22 Februari 2017 11:10
Ilham Pratama

Dikabarkan sebelumnya, Ducati tengah melakukan pengembangan superbike anyar yang rencananya bermesin V-4. Hal ini bukan gosip semata, karena nyatanya pihak Ducati mengiyakan akan kabar tersebut.

Kenapa Ducati Kembangkan Superbike Bermesin V-4?

Dikabarkan sebelumnya, Ducati tengah melakukan pengembangan superbike anyar yang rencananya bermesin V-4. Hal ini bukan gosip semata, karena nyatanya pihak Ducati mengiyakan akan kabar tersebut.

Nah, yang menarik justru alasan pengembangan mesin V-4 ini menurut CEO Ducati Motor Holding, Claudio Domencali. Pria asal Italia tersebut berucap jika pihaknya ingin membawa sensasi berkendara motor MotoGP sebagai kendaraan harian konsumennya.

"Oke, kami akan menuju ke sana. Kami tengah mengembangkannya (mesin V-4). Dan fans kami, akan bisa membeli motor superbike bermesin V-4. Ini akan menjadi produk yang kompetitif,” papar Domencali saat Otorider temui di Jakarta belum lama ini.

Menurut Domencali, dengan mesin yang sangat mirip dengan tunggangan Jorge Lorenzo pihaknya tak menemukan superbike yang sama dengan produknya di pasar saat ini. "Sehingga kami sangat tertarik akan hal ini."

Alasan lain yang membuat Ducati ngotot mengganti mesin L-Twin kebanggannya dengan V-4 adalah ketangguhannya yang teruji lewat konstruksi tersebut terus dipakai di MotoGP sekitar sejak 14 tahun. "Dan kami akan mendapat keuntungan dengan layout engine ini di superbike. memang mesin saat ini sudah sangat bertenaga. Namun kami ingin memanfaatkan potensi dari mesin empat silinder yang lebih halus dan responsif diputaran rendah. Selain itu, mesin V-4 mampu menghasilkan putaran mesin yang lebih tinggi.,” kata Domencali.

 

Nah, kelebihan tersebut diyakini mampu meningkatkan potensi dari katup Desmodromic. "Ducati merupakan satu-satunya pabrikan di MotoGP yang memiliki teknologi katup di MotoGP yang juga sama dengan versi produksi massalnya. Yang lain pakai katup pneumatik yang tak dipasang di produk massalnya. teknologi katup desmodromic sangat efektif untuk mendapatkan tenaga lebih dengan putaran mesin yang tinggi. Sehingga dengan mesin V-4 akan makin potensial,” tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.