Rapor Penjualan Skuter Matik Honda dan Yamaha di 2016
Sepanjang tahun lalu, penopang penjualan sepeda motor Honda dan Yamaha masih berasal dari segmen skuter matik. Jagoan andalannya masih dari segmen entry level, yakni Honda BeAT dan Yamaha Mio.
Sepanjang tahun lalu, penopang penjualan sepeda motor Honda dan Yamaha masih berasal dari segmen skuter matik. Jagoan andalannya masih dari segmen entry level, yakni Honda BeAT dan Yamaha Mio.
Bagi PT Astra Honda Motor (AHM) segmen skuter memberikan kontribusi sebesar 83,6 persen terhadap penjualan sepeda motor Honda melalui penjualan sebesar 3.661.284 unit. Melalui penjualan ini, AHM memimpin segmen skuter nasional dengan 78,1 persen pangsa pasar.
Pada segmen ini, Honda BeAT eSP series tercatat sebagai penyumbang terbesar dengan angka penjualan 1.814.600 unit, diikuti oleh Honda Vario eSP series 1.306.600 unit, Honda Scoopy eSP 528.622 unit, Honda Spacy 6.170 unit, dan Honda PCX 5.292 unit. Adapun big bike skutik Honda NM4 Vultus terjual sebanyak 3 unit.
Sementara bagi PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Mio Series masih jadi penyumbang utama penjualan skuter mereka dengan 389.870 unit. Lalu disusul skuter premium NMax dengan 254.826 unit. Ini menarik, karena NMax merupakan varian skuter flagship Maxi yang dijual dengan harga di atas Rp 20 juta.
Penjualan NMax mengalahkan produk andalan lain dari Yamaha, diantaranya skuter retro, Yamaha Fino yang terjual 148.554 unit dan All New Soul GT yang laku 118.252 unit sepanjang 2016. (otorider.com)