Benelli Leoncino 800 Terungkap Sebelum Mejeng di EICMA 2019
Benelli Leoncino 800 terungkap sebelum peluncuran siap produksinya di EICMA 2019.
Benelli Leoncino 800 terungkap sebelum peluncuran siap produksinya di EICMA 2019. Dilansir dari Visordown, Selasa (8/10), motor scrambler Benelli berkapasitas besar ini terungkap di pameran Italia tahun lalu dalam bentuk konsep. Tetapi bentuk konsep tersebut telah mendekati standar produksi, sehingga kebocoran ini tidak terlalu mengejutkan. Dari versi konsep hingga ke siap tahap produksi, Leoncino 800 menunjukkan sedikit perubahan dalam hal desain.
Hanya terdapat sedikit perubahan desain yang melenceng pada konsep neo-retro. Perubahan tersebut antara lain hilangnya pelek jari-jari dan perubahan pada sasis mesin. Memang perubahan itu tidak terlalu nampak, tetapi dapat merubah gaya neo-retro yang ditampilkan pada konsep awal.
Baca Juga: Terjepit Brand Jepang, Skutik 150 cc Benelli Bertemakan Klasik
Meskipun terdapat perbedaan dengan konsep yang dihadirkan tahun lalu. Leoncino 800 tetap mempertahankan tampilan yang menjadi karakter khas dari sebuah Leoncino. Sehingga kalau dilihat, gaya yang disematkan mirip dengan adiknya yakni Leoncino 500.
Benelli Leoncino 500
Uniknya, bagi yang memiliki pengelihatan jeli, dapat melihat sebuah pahatan kecil berbentuk singa di bagian spakbor depan. Detail kecil ini tentunya memberikan kelas tersendiri bagi Leoncino. Selain itu tampilan singa tersebut sesuai dengan nama Leoncino dari bahasa Italia yang berarti 'Singa Kecil'.
Baca Juga: Masih Setting ECU, Benelli TRK 251 Belum Resmi Dijual
Walaupun secara mesin, Leoncino 800 tidaklah menggunakan mesin kecil. Motor bergaya scrambler ini menggunakan mesin 754 cc yang mampu menghasilkan tenaga 76 hp. Mesin tersebut merupakan penggerak yang sama dengan yang digunakan pada Benelli 752S.
Sayangnya dari laporan Visordown tidak ada detail rinci mengenai spesifikasi Leoncino 800. Bahkan belum terdapat informasi harga untuk motor yang akan bersaing dengan Ducati Scrambler ini. Mungkin bagi yang penasaran masih harus menunggu peluncurannya di EICMA 2019 ini.