Pembalap Indonesia Akan Gunakan CBR1000RR-R Fireblade di ASB1000 ARRC 2020

Pembalap Indonesia Akan Gunakan CBR1000RR-R Fireblade di ASB1000 ARRC 2020
Sabtu, 14 Desember 2019 10:00
Brian

Gerry Salim sebagai pembalap Indonesia secara resmi akan kembali berkiprah di Asia Road Racing Championship (ARRC). Kali ini tampaknya dirinya akan berada di bawah naungan Honda Asia Dream Racing untuk kelas Asia Superbike (ASB1000). Hal tersebut diketahui lewat akun Instagram resmi Asia Road Racing Championship yakni, @asiaroadracing.

Dari akun Instagram tersebut diketahui, Gerry Salim akan menunggangi monster balap terbaru Honda. Motor tersebut adalah CBR1000RR-R Fireblade yang baru saja diluncurkan bulan lalu.

   Baca Juga: Daftar Pembalap MotoGP 2020 dan Sisa Kontraknya

Ternyata Gerry Salim pun tidak sendirian menunggangi CBR1000RR-R Fireblade itu. Dirinya bertandem dengan pembalap asal Malaysia yakni Zaqhwan Zaidi.

Honda Asia Dream Racing ASB1000

 

"Gerry Salim returns to ARRC to join @hondaasiadreamracing and @zaqhwanzaidi21 in the #ASB1000," tulis akun instagram resmi Asia Road Racing itu pada, Jum'at (13/12).

   Baca Juga: Repsol dan Honda Akan Akhiri Kerjasama?

Meskipun bergabung dengan Honda Asia Dream Racing, Gerry Salim masih pembalap Astra Honda Racing Team. Sebelumnya Gerry Salim ikut berkompetisi dalam ajang balap di CEV Moto2. Dengan keikutsertaannya dalam ASB1000, mengartikan dirinya tidak lagi balapan di ajang CEV Moto2

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.